Rage Valorant 2024 Feat. VSPO (Foto : rage-esports.jp)

Laporan Hasil Match Event Rage Valorant 2024 Feat. VSPO!

Event 1 Mei 2024

RAGE merupakan perusahaan esport terbesar di Jepang yang bekerja sama dengan CyberZ, Avex Entertainment dan TV Asahi untuk membuat sebuah turnamen-turnamen esport yang menarik.

Pada hari Senin tanggal 29 April 2024 kemarin, RAGE esport mengadakan turnamen resmi Valorant yang berkolaborasi dengan para Vtuber VSPO di Pia Arena MM. Pertandingan tersebut dibagi menjadi tiga kali pertandingan dengan sistem gugur (Best of One).

Tim yang berpartisipasi dalam pertandingan tersebut adalah sebagai berikut.

Tim VSPO (DATA DIVISION)

Coach : XQQ (Zeta Division)

Roster :

  1. Shiranami Ramune
  2. Yakumo Beni
  3. Tsumugi Kokage
  4. Kurumi Noah
  5. Yumeno Akari
  6. Nekota Tsuna

Tim Valorant Caster

Roster :

  1. Aojiru
  2. frieda
  3. yue
  4. Kaiki Kawano
  5. Hiromi Tanifuji
  6. TORANECO

Tim Streamer

Roster :

  1. Vodka (Riddle)
  2. Suzuki Noriaki (Zeta Division)
  3. YufuNa
  4. MOTH3R3 (Reject)
  5. Tonakaito (uuum)

Tim Ex-Pro

Roster :

  1. Clutch_Fi (Zeta Division)
  2. ade (Crazy Raccoon)
  3. SurugaMonkey (DeToNator)
  4. ta1yo (Zeta Division)
  5. Wokka (Crazy Raccoon)

Situasi Pertandingan

Situasi pertandingan di Valorant Rage 2024 Feat. VSPO. (Foto : Panora.tokyo)

Pertandingan pertama adalah tim VSPO melawan tim Valorant Caster. Pertandingan dilakukan di map Bind. Tim VSPO benar-benar tidak memberi ampun sedikitpun kepada tim valorant caster sehingga tim VSPO meraih kemenangan telak dengan skor 13-3.

Selanjutnya pertandingan kedua adalah tim VSPO melawan tim streamer. Pertempuran yang sangat panas terjadi di map Split. Pada awal pertandingan tersebut, tim VSPO sangat mendominasi pertandingan.

Pada ronde ke-6 Kurumi Noah dengan menggunakan operatornya berhasil memusnahkan seluruh musuh dan mendapatkan Ace yang sempurna. Namun, Pada ronde ke-8 tim streamer mulai bangkit. Half Round pun berakhir dan tim VSPO beralih menjadi attacker side.

Tim streamer mulai mengejar ketertinggalan skor mereka dari 7-0 menjadi 10-6. Tim VSPO cukup mengalami kesulitan saat berganti sisi menjadi attacker. Namun, tim VSPO tidak membiarkan tim streamer mengejar skor terus per ronde demi ronde.

Pada ronde ke-18 meskipun ronde tersebut adalah ronde eco untuk tim VSPO, namun tim VSPO berhasil memenangkan ronde dengan mendapatkan Thrifty.  Pertandingan ditutup oleh Clutch dari Yakumo Beni sehingga pertandingan berakhir dengan kemenangan tim VSPO dengan skor 13-9.

Selanjutnya pertandingan terakhir adalah pertandingan antara tim VSPO melawan tim Ex-Pro Gamer. Map Sunset menjadi saksi pertarungan yang sangat sengit antara tim VSPO melawan tim Ex-Pro.

Pertandingan kali ini cukup sulit bagi tim VSPO karena harus menghadapi tim Ex-Professional Gamer Jepang. Pada awal pertandingan tim VSPO berhasil memenangkan pistol round dan memimpin pertandingan dengan skor 2-0. Namun, saat memasuki ronde full-buy tim ex-pro mulai mendominasi pertandingan.

Penyerangan tim ex-pro mulai menjadi cukup offensif sehingga membuat tim VSPO sulit melakukan defense. Pada ronde ke-5 tim ex-pro Zeta Clutch_Fi berhasil mengendap-endap hingga ke spawn tim VSPO dan berhasil mendapatkan 2 kill. Skor pertandingan menjadi 2-5 dipimpin oleh tim ex-pro. Namun tim VSPO mulai bangkit kembali dan mengejar ketertinggalan skor mereka.

Pada ronde ke-10 Yumeno Akari berhasil membuat 3 kill dan membawa skor menjadi 5-5. Half Round berakhir dengan skor 5-7 dipimpin oleh tim ex-pro. Tim VSPO berganti ke sisi attacker. Tim VSPO mencoba menyerang dengan pace yang lebih slow.

Pada ronde ke-20 Nekota Tsuna berhasil menggagalkan defuse spike dari tim ex-pro ade dengan sherrifnya. Tim VSPO benar-benar berjuang sekuat tenaga untuk memenangkan pertandingan. Pada ronde ke-22 tim VSPO mencoba untuk mengontrol Mid, namun permainan agresif dari tim ex-pro membuat tim VSPO kesulitan.

Tim ex-pro ta1yo maju dari B-Main dan menculik tim VSPO Shiranami Ramune dan Nekota Tsuna. Ta1yo terus maju dan menyerang sisi belakang tim VSPO yang sedang berada di Mid. Serangan tai1yo berhasil dihentikan Yumeno Akari namun tim ex-pro Wokka melakukan trade kill. Tersisa Kurumi Noah yang diserang dari dua sisi membuat ia tidak bisa berkutik dan pertandingan berakhir dengan kekalahan tim VSPO dengan skor 9-13.

Hasil Pertandingan

Pertandingan keseluruhan berakhir dengan 2 menang dan 1 kalah untuk tim VSPO. Partisipasinya VSPO dalam acara ini membuat acara pertandingan rage valorant 2024 tersebut berjalan dengan sukses dan pertandingannya sangat seru untuk ditonton. Kalian bisa tonton kembali rekaman livenya di Youtube esports_RAGE.

RAGE VALORANT 2024 feat.VSPO!

Situasi di Lokasi

Keseruan di Valorant Rage 2024 Feat. VSPO. (Foto : Panora.tokyo)

Karena VSPO ditunjuk juga sebagai brand ambassador acara ini, membuat banyak booth sponsor di tempat tersebut. Para penggemar bisa membeli merchandise VSPO disana. Setelah pertandingan utama selesai, after party juga dilakukan dengan situasi yang lebih damai. Dengan memainkan banyak Mini Games dan keseruan lainnya.

Tag