Fujitsu F-03H, Sebulan Kemudian

Teknologi 13 Jul 2018

Hai MedForians!
Tepat hari ini, kami telah menggunakan ponsel Jepang ini. Ya Fujitsu F-03H yang ulasan sederhananya bisa dibaca disini, atau impresi pertama kami yang juga bisa dibaca disini. Kali ini, kami hanya akan mengulas dari segi daya tahan baterai dan perbandingan performa sejak pertama kali beli dengan OS Marshmallow hingga saat ini dengan OS Nougat.

Smartphone ini aslinya membawa Sistem Operasi Android 6.0 Marshmallow. Tampilannya memang khas ala ponsel Jepang, tidak ada bahasa Indonesia (kecuali keyboard-nya). Daya tahan baterainya saat pertama kali memang cukup lumayan buat baterai 2580 mAh, walau sayangnya kami tidak bisa mengukur Screen On Time nya karena waktu SOT-nya akan terus terakumulasi jika ponsel tidak dicharge dalam keadaan mati. Tetapi, rekor dari ponsel ini ialah saat ponsel ini hanya membutuhkan sekali pengisian daya per hari. Itupun kalau tidak digunakan secara intens.

Lain cerita saat kami upgrade ke Nougat, Tampilannya sudah agak mirip suksesornya, Arrows Be F-05J, namun tanpa Leaf UI (Sejatinya bisa diunduh melalui APKPure). Daya baterainya tergolong “agak boros” dengan SOT mencapai 3,5 Jam. Soal waktu pengisian daya, ia membutuhkan ± 3 jam untuk mengisi dari 9% hingga penuh.

Bagaimana soal Performa, bisa dibilang Snapdragon 410 Quad-Core milik F03H ini ya standar saja. Kadang bisa memberikan performa terbaiknya, Kadang juga performanya menurun, terlebih pas HP baru dinyalakan atau ada banyak notifikasi Messenger. Tapi soal multitasking, F-03H memang masih unggul karena kami hanya menggunakannya untuk membuat artikel, membuka media sosial, dan berselancar di Internet, meskipun RAM-nya hanya 2 GB.

Lalu apakah suhu ponsel ini sering panas? Jawabannya, tidak terlalu sering. Saat kami mencoba menggunakannya untuk menonton Youtube dengan durasi yang agak lama sembari melakukan aktivitas lain, ponsel ini cukup terasa hangat di daerah dekat Kamera.

Jadi apa kesimpulannya setelah sebulan pemakaian? Ponsel ini cocok buat daily driver. Itu saja.

Demikian ulasan spesial kami mengenai Fujitsu F-03H setelah sebulan pemakaian. Kami masih menerima kritik dan saran dari pembaca. Terimakasih.

Tag

Ilham Purnama Sadik

Pecinta Otomotif yang punya tiga oshi : Suisei, Hanasaru dan IONIQ 5. Juga menulis di SuaraMerdeka.com pada hari kerja