LG Luncurkan Android One Pertamanya: G7 One

Teknologi 30 Agt 2018

Hai MedForians!

Produsen ponsel asal Korea, LG baru saja meluncurkan ponsel Android One pertamanya pada ajang IFA 2018 di Berlin. Adalah LG G7 One yang tak lain adalah G7 ThinQ tapi dengan beberapa ‘pemangkasan’ spesifikasi serta memakai Android 8.1 Oreo stock yang lebih cepat dalam hal performa serta pembaruan.

Adapun spesifikasi unggulan dari LG G7 ThinQ yang juga dibawa ke ponsel ini adalah quad DAC, layar 6.1 inci QHD+ beresolusi 1440p 19.5:9, baterai 3000 mAh, pengisian daya cepat 3.0, NFC, Bluetooth 5.0, WiFi AC, radio FM, USB 3.1 type-C, hingga jaringan LTE Advanced serta kemampuan tahan air & debu IP68 dengan standar militer MIL-STD-810G.

Secara desain, ia masih serupa dengan versi regulernya. Hanya saja, perbedaan terletak pada kamera belakang yang hanya berkonfigurasi tunggal (single) beresolusi 16 MP f/1.6 dengan PDAF & laser AF tapi tanpa OIS. Sedangkan untuk kamera depannya masih sama dengan 8 MP f/1.9. Tapi, hanya mampu merekam hingga 30 fps pada resolusi 1080p.

Untuk jeroan sendiri juga ada perbedaan dimana LG G7 One memakai chipset Snapdragon 835 dari tahun lalu tetapi masih bertenaga (alih-alih Snapdragon 845) dengan CPU Kryo 8 inti (4×2.35 GHz & 4×1.9 GHz) & GPU Adreno 540 serta memori internal yang hanya 32 GB yang bisa diperluas hingga 512 GB & RAM 4 GB. Selebihnya hanya memiliki perbedaan minor seperti berat yang sedikit lebih ringan.

Adapun ponsel G7 One ini akan menyasar kalangan menengah keatas & dihadirkan ke pasaran pada September 2018 mendatang & hanya memiliki 2 varian warna: Biru & Hitam. Serta akan dijual pada harga yang “istimewa” sekaligus jadi pengisi celah antara ponsel kelas menengah & flagship.

Bagaimana? Tertarik memilikinya?

Tag

Muhammad Ferdiansyah

Write. Design. Learn. Media/Tech/J-Pop Enthusiast.