Siapkan Kejutan, Sony Rilis Ulang Konsol Lawasnya Versi Mini

Gaming 21 Sep 2018

Hai, Medforians!

Kabar mengejutkan datang dari perusahaan konsol game terkemuka, Sony. Hal ini dikarenakan Sony akan merilis konsol game terbarunya jelang event game terbesar di Jepang, yakni Tokyo Game Show. Rabu kemarin (19/9), Sony mengumumkan rencana perilisan produknya bernama Playstation Classic, yang dijadwalkan rilis 3 Desember 2018.

Sony merilis versi baru konsol Playstation seri pertama untuk membuat para gamer, ataupun pecinta game-game lawas sedikit bernostalgia. Playstation Classic sendiri memiliki ukuran 45 persen lebih kecil dari konsol originalnya.

060681300_1537347252-playstation-classic-02

Untuk perangkat pendukung, Playstation Classic dilengkapi satu kabel HDMI, kabel power, dan disertai dua joystick sebagai pedamping konsol utamanya. Selain itu, produk ini juga sudah ditanam 20 game pre-loaded. Game-game tersebut juga sudah dikenal banyak orang, dan menjadi andalan Sony, seperti Tekken 3 dan Final Fantasy VII.

Alasan utama Sony me-remake Playstation seri pertama menjadi Playstation Classic untuk mengikuti jejak para pesaing, khususnya Nintendo. Sebelumnya, Nintendo sudah merilis NES Classic dan SNES Classic, yang merupakan remake versi mini dari konsol lawasnya. Sony sendiri membanderol Playstation Classic seharga USD 100, atau sekitar Rp 1,5 juta.

Sumber :
Tribun News
Liputan 6

Tag

Visio

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.