Kizuna Ai Ditunjuk Jadi Virtual Ambassador Akihabara

Pop Kultur 12 Okt 2018

Hai, MedForians!

Berita terbaru kali ini datang dari dunia virtual youtuber. Salah satu virtual youtuber terkenal, yakni Kizuna Ai, dipilih untuk menjadi virtual ambassador Akihabara.

Kabar ini sendiri berasal dari twitter official Kizuna Ai. Melalui twit dan cuplikan video berdurasi 80 detik, ia mengumumkan bahwa ia dipilih untuk menjadi ambassador dari lokasi wisata yang dikenal sebagai surganya anime, manga, dan game. Berikut ini cuplikannya:

Selain itu, ia mengumumkan bahwa pengangkatan resmi dirinya menjadi ambassador akan dilaksanakan pada 21 Oktober, bertempat di lantai delapan toko keempat Sofmap Akiba. Pengunjung ataupun fans  diperbolehkan berkunjung, dengan syarat membeli produk Akihabara Cashew Nut Rasa Wasabi dari tanggal 18-20 Oktober.

Sebagai tambahan, terpilihnya Kizuna Ai menjadi ambassador juga dikarenakan ia ikut ambil bagian pada acara AKIBA Festival 2018 Autumn. AKIBA Festival 2018 Autumn akan dilaksanakan dari tanggal 18 Oktober sampai 18 November, dan melibatkan 60 toko di Akihabara. Selain Kizuna Ai, ada belasan virtual Youtuber ikut mengambil bagian, seperti Mirai-chan, Shiro-chan, dll. Banyaknya virtual youtuber yang ikut berpatisipasi dikarenakan terhubungnya mereka dengan slogan dari acara ini sendiri, yakni “Mari Buat Akihabara Jadi Tempat Suci Virtual Youtuber”.

AKIBA Festival 2018 Autumn
“AKIBA Festival 2018 Autumn,”

Pada periode acara tersebut yang bertepatan dengan Halloween, Kizuna Ai juga menjual merchandise resminya. Melalui toko “THE AKIHABARA CONTAiNER”, Kizuna Ai menjual beraneka ragam merchandise bertema Halloween, mulai dari T-shirt, gantungan kunci, dll.

Kizuna Ai
Kizuna Ai Merchandise Halloween

Kizuna Ai sendiri merupakan salah satu virtual youtuber terkenal. Ia pertama kali diperkenalkan pada 2016. Sebelum menjadi ambassador, dia sudah melakukan banyak aksi spektakuler, seperti berduet dengan penyanyi Enka veteran Kobayashi Sachiko, dan menjadi seiyuu dalam anime Mahou Shoujo Site, serta merayakan ulang tahunnya dengan tampilan baru. Ia mengoperasikan dua kanal youtube, yakni “A. I. Channel” dan “A. I. Games”, dan sudah memiliki lebih dari 2,7 juta pelanggan dan 142 juta tampilan. Pada Juli 2018, Kizuna Ai juga mengeluarkan single digital berjudul “Hello, Morning”.

Sumber : Crunchyroll

Tag

Rizuki

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.