Masih Berlanjut, Elon Musk Makin Tunjukkan Kecintaannya Pada Anime!

Pop Kultur 24 Okt 2018

Hai, MedForians!

Julukan Tony Stark di dunia nyata bisa saja disematkan bagi Elon Musk. Berbagai projek ambisius yang ia kerjakan bisa jadi alasannya. Dan seperti halnya yang pernah kami beritakan sebelumnya, ternyata CEO The Boring Company ini adalah seorang penggemar anime.

Ke’wibu’an Elon Terus Berlanjut

Terus berlanjut, Elon kini mengetwit soal kecintaannya pada Anime. Dengan terang dan jelas ia mengatakan “I Love Anime” di twit akun resmi miliknya pada tanggal 23 Oktober ini.

Lanjutnya, ia juga mengetwit bahwa dirinya memiliki sebuah “Chibi Wolverine”

(Masih) Banjir Respons

Seperti twit miliknya sebelum ini beberapa waktu lalu, banyak pengguna Twitter yang merespons mengenai “pengakuan” hobi yang tak lazim dimiliki oleh seorang sekelas Elon Musk ini.

Sampai tulisan ini dibuat, twit tersebut sudah mencapai 102,1 Ribu Retweet dan 307,9 Suka.

Dan ya, YouTuber nomor wahid PewDiePie kembali membalas twit Elon Musk ini dengan sebuah meme “Fellow Kid”.

Twitter Bahkan Salah Sangka!

Ya, kalian tidak salah membaca. Twitter sempat mengunci akun Elon akibat twit ‘pengakuan’nya tersebut. Twitter menganggap akun milik Elon telah diretas sehingga membuat akun miliknya sempat terblokir sementara oleh sosial media berlogo burung tersebut.

Ini langsung disampaikan Elon di Twitternya.

Bagaimana menurutmu?

Jika seorang CEO sebuah perusahaan besar seperti Elon Musk saja mengakui dirinya sebagai seorang “Wibu“, apakah kamu juga bangga? Ataukah kamu masih malu mengakui hobi kamu? Tenang, hobimu itu ialah hak kamu sendiri! Jangan malu mengekspresikan diri dan teruslah berkarya!

Bagaimana pendapatmu tentang hal ini? Yuk bagikan pendapatmu di kolom komentar di bawah!

Tag

Muhammad Ferdiansyah

Write. Design. Learn. Media/Tech/J-Pop Enthusiast.