Musim Kedua One Punch Man Luncurkan PV Perdana

Pop Kultur 22 Des 2018

Hai, MedForians!
Berita terbaru untuk MedForians yang menantikan kisah Saitama dan Genos di musim kedua One Punch Man. Melalui situs resminya, Jumat (21/12), staf mereka meluncurkan video promosi (PV) perdananya berdurasi 70 detik. Berikut cuplikannya :

Di PV bersubtitle Bahasa Inggris ini, sejumlah karakter hero selain Saitama dan Genos ditampilkan. Diantaranya Fubuki (Hellish Blizzard), Speed-o’-Sound-Sonic, King, dan Garou. Sejumlah seiyuu yang sebelumnya sempat bermain di musim pertamanya, bakal kembali lagi. Berikut daftar seiyuu-nya :

  • Makoto Furukawa sebagai Saitama
  • Kaito Ishikawa sebagai Genos
  • Yuuki Kaji sebagai Onsoku no Sonic (Speed-o’-Sound Sonic)
  • Aoi Yūki sebagai Senritsu no Tatsumaki (Terrible Tornado)
  • Kazuhiro Yamaji sebagai Silverfang
  • Kenjiro Tsuda sebagai Atomic Samurai
  • Minami Takayama sebagai Dōtei (Child Emperor)
  • Tesshō Genda sebagai Metal Knight
  • Hiroki Yasumoto sebagai King
  • Takahiro Sakurai sebagai Zombieman
  • Yōji Ueda sebagai Kudō Kishi (Drive Knight)
  • Daisuke Namikawa sebagai Butagami (Pig God)
  • Satoshi Hino sebagai Chōgōkin Kurobikari (Superalloy Blackluster)
  • Yūji Ueda sebagai Banken-man (Watchdog Man)
  • Kousuke Toriumi sebagai Senkō no Flash (Flashy Flash)
  • Katsuyuki Konishi sebagai Tank-top Master
  • Wataru Hatano sebagai Kinzoku Bat (Metal Bat)
  • Masaya Onosaka sebagai Puri-Puri Prisoner
  • Mamoru Miyano sebagai Handsome Kamen Amai Mask
  • Saori Hayami sebagai Jigoku no Fubuki (Hellish Blizzard)
  • Yūichi Nakamura sebagai Mumen Rider

Untuk karakter baru, yakni Garou bakal diperankan oleh Hikaru Midorikawa.

One Punch Man
Visual 2nd Season One Punch Man

Musim Kedua anime One Punch Man direncanakan akan dirilis April 2019. J.C. Staff bakal memproduksi sekuel ini, menggantikan Studio MadHouse. Chikara Sakurai menggantikan tempat Shingo Natsume sebagai sutradara. Yoshikazu Iwanami bakal menempati jabatan sutradara suara. Chikashi Kubota bakal kembali mendesain karakter, dan Tomohiro Suzuki menggarap komposisi seri. Makoto Miyazaki juga tetap mengkomposisi musik latar. JAM Project, yang sebelumnya menyanyikan lagu tema pembuka, akan kembali menyanyikan lagu tema pembukanya.

One Punch Man merupakan manga karya ONE dan Yuusuke Murata. Musim pertama adaptasi anime-nya dibuat oleh MadHouse dan tayang mulai Oktober-Desember 2015.

Sumber : Anime News Network

Tag

Visio

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.