[#REPLIKA] Scrittor, Aplikasi Catatan Dengan Tampilan Ciamik!

Teknologi 9 Feb 2019

Hai MedForians!
Pada segment Replika kali ini, redaksi akan mereview sebuah aplikasi Android, Aplikasi tersebut bernama “Scrittor, Aplikasi ini digunakan untuk keperluan catat-mencatat, membuat daftar belanja, atau hal-hal lain yang bisa dicatat sebagai pengingat.

Aplikasi ini dibuat oleh Shaid Shaikh seorang proggramer berkebangsaan India dari kota Mumbai. Aplikasi ini nemiliki fitur yang bisa dibilang sederhana seperti aplikasi untuk catat-mencatat lainya. Walaupun dalam segi fitur aplikasi ini masih standar dan tidak ada fitur unik, tetapi ada yang membuat aplikasi ini harus patut anda gunakan, Kenapa? Baca terus review ini sampai habis!.

Memiliki Tema dengan Tampilan Dark yang Sangat Elegan

Salah satu keunggulan Scrittor yang membuat salah satu staf kami tertarik membuat reviewnya adalah aplikasi ini memiliki desain dark yang sangat ciamik dan terkesan elegan, Di dalam aplikasi ini, terdapat 3 tema yang pertama adalah tema Dark, dimana warna hitam pada tema ini tidak ada yang spesial, dan cenderung sama pada warna hitam di “Google Minimalist Theme”.

Tema kedua adalah tema Light, aplikasi akan dominasi warna putih, cocok untuk MedForians yang tidak suka warna gelap, dan lebih memilih Readibility saat membaca tulisan tentu tema Light cocok untuk anda. Terakhir adalah tema Amoled, di tema spesial ini, berbeda dengan tema pertama, warna dark yang ditampilkan tidak sama pada tema Dark. Pada tema ini, warna hitam benar-benar hitam disandingkan dengan Font “Monospace” membuat tampilan pada aplikasi ini semakin terlihat ciamik dan elegan. Tema ini cocok untuk MedForians yang memiliki smartphone yang bewarna hitam. Dengan tema Amoled ini tampilan dari aplikasi ini akan semakin keren dan tentunya elegan.

Tampilan Note dalam Amoled Themed

Scrittor memliki fitur untuk mengupload catatan ke cloud storage. Tetapi sayangnya, MedForians hanya bisa mengupload catatan ke Google Drive. Jadi untuk MedForians yang memiliki Cloud Storage selain Google Drive seperti Mediafire, Dropbox, pCloud, SugarSync, maupun Mega.Nz, tidak dapat membackup catatan, dan juga MedForians juga bisa mengexport catatan kalian ke format teks (.txt) agar bisa dibuka di aplikasi lain.

Tedapat Banyak Bug yang Sedikit Mengganggu

Scrittor memiliki beberapa bug yang agak sedikit mengganggu, Jika MedForians menekan tombol back atau ingin kembali dari tampilan saat ini, Terkadang pengguna bisa loncat ke menu lain. Sebagai contoh, jika pengguna berada di menu “Setting” dan kemudian menekan tombol back untuk kembali ke tampilan awal, maka pengguna tidak akan langsung menuju tampilan awal, melainkan menuju tampilan lain, entah itu “About” atau “Upload Cloud”, hingga MedForians menekan tombol back hingga berkali-kali sampai bisa ke tampilan awal. Tetapi tenang, bug ini sangat jarang terjadi, dan tidak perlu di khawatirkan.

Walau aplikasi ini masih terdapat bug, menurut redaksi ini masih wajar, Karena aplikasi ini masih versi beta di Google Play Store dan sepertinya, Shaid Shaikh sang developer memiliki banyak PR yang harus diselesaikan agar aplikasi ini nyaman digunakan.

Tag

Deva Satria

Riajuu Otaku | Random People | Like Talking and Discussing about Technology & Otomotive | Amateur Virus Tester | Work at Media Formasi as Social Media Administrator & Author