Lokasi Real Steins;Gate Resmi Masuk Daftar Destinasi Wisata Anime

Pop Kultur 30 Mar 2019

Hai, MedForians!

Lagi-lagi, anime kembali berpengaruh terhadap dunia pariwisata dengan menjamurnya fenomena otaku pilgrimage. Setelah sebelumnya kami beritakan Yuru Camp yang meningkatkan kunjungan ke Yamanashi, kini Steins;Gate membuat distrik Chiyoda masuk daftar kunjungan otaku.

Anime dan novel visual “Steins;Gate” menggunakan setting dan latar di distrik kota Chiyoda, termasuk Akihabara yang merupakan “tanah suci” bagi otaku. Area tersebut memperoleh suara untuk dimasukan dalam daftar 88 Wisata Anime pada 2018 dan 2019 yang dibuat oleh Asosiasi Wisata Anime Jepang.

Sebuah presentasi dan pameran diadakan pada 20 Maret lalu untuk upacara pembukaan di Kuil Kanda Myoujin. Kuil ini telah masuk daftar wisata anime dikarenakan karakter Love Live, Nozomi Toujou bekerja disana. Acara tersebut dihadiri oleh pengurus kuil Masanori Kishikawa, kemudian seiyuu Makise Kurisu, Asami Imai, dan direktur Asosiasi Wisata Anime, Norimichi Suzuki. Sebuah piagam dan shuin (stempel) diperlihatkan di kuil ini.

Sebelumnya pada musim panas lalu, kuil ini pernah mengadakan acara “Mengeksplor Asal-usul: Pameran Steins;Gate dan sejarah Akihabara”. Pihak kuil juga menyediakan jimat dan ema Steins;Gate yang dapat dibeli secara langsung.

Penghargaan ini dianggap sebagai hadiah peringatan 10 tahun perilisan novel visual yang dikembangkan oleh 5pb. dan Nitroplus ini. Berlatar di Akihabara, Rintarou Okabe ingin merubah takdir dengan bepergian di berbagai garis dunia. Novel visual ini hadir di berbagai platform, seperti: PC, Xbox 360, PSP, PS 3, PS Vita, hingga iOS.

Novel visual ini kemudian diadaptasi menjadi anime pada 2011 lalu dengan White Fox sebagai studio pembuatnya. Kemudian pada 2013, Studio White Fox kembali mengadaptasi seri ini ke dalam film animasi berdurasi 90 menit. Dan pada 2014 lalu, OVA dari seri ini rilis dalam 4 episode, dan White Fox kembali dipercaya untuk membuat animasinya.

Sumber: AnimeNewsNetwork

Tag

Agung Suhendro

Semper Fidelis, Semper Paratus.