Nana Mizuki Bakal Jadi Seiyuu Carol Danvers/Captain Marvel

Pop Kultur 15 Mar 2019

Hai, MedForians!

Film superhero ke-21 dari serial Marvel Cinematic Universe buatan Marvel Studios dan Disney, berjudul Captain Marvel, sudah tayang sejak beberapa waktu yang lalu di bioskop seluruh dunia, salah satunya Indonesia yang menayangkan film tersebut dua hari lebih awal (6 Maret) dari jadwal tayangnya di Amerika Serikat (8 Maret).

Lain halnya dengan Negeri Sakura Jepang, dimana film yang dibintangi Brie Larson ini akan ditayangkan pada Jumat ini (15 Maret). Seperti halnya film-film asing lain yang dirilis di negara tersebut, Captain Marvel akan didubbing kedalam bahasa Jepang. Yang mendapatkan kehormatan untuk menjadi dubber dari karakter Carol Danvers/Captain Marvel yang diperankan oleh Brie Larson adalah seiyuu dan penyanyi kawakan Nana Mizuki.

Film-film buatan Marvel Studios memang sangat populer di Jepang, dan setiap kali di dubbing banyak nama-nama terkenal dari industri seiyuu yang ikut terlibat dalam proyek ini. Nana Mizuki yang terkenal lewat perannya sebagai seiyuu Hinata Hyuuga di serial anime Naruto dan Fate Testarossa dari seri anime Magical Girl: Lyrical Nanoha, serta karirnya sebagai salah satu penyanyi tersukses di negaranya, telah masuk ke dalam daftar seiyuu yang akan mewarnai dunia perfilman Marvel di pasaran Jepang.

Meski film Captain Marvel belum tayang di bioskop, sebuah video adegan dari film tersebut dalam dubbing bahasa Jepang sudah bisa ditonton secara online. Dalam klip tersebut, Mizuki sebagai Carol Danvers sedang berlatih bersama mentornya, seorang alien dari bangsa Kree bernama Yon-Rogg yang diperankan oleh Jude Law. Dalam dubbing bahasa Jepang, Yon-Rogg di isi suarakan oleh Toshiyuki Morikawa yang dikenal sebagai Yoshikage Kira di anime JoJo’s Bizarre Adventure: Diamond is Unbreakable dan Sephiroth dari game Final Fantasy VII.

Sumber: Crunchyroll, Anime! Anime!

Tag

Aulia Raihan Hakim

Fan dubber, otaku, wrestling mark, casual gamer, movie goer, amateur writer.