Berkat "Boy with Luv", BTS Berhasil Torehkan Prestasi

Pop Kultur 15 Apr 2019

Hai, MedForians!

Berita terbaru hadir dari dunia K-Pop. Boyband asuhan agensi Big Hit Entertainment, BTS (Bangtan Sonyeondan) merilis mini album terbarunya yang berjudul “Map of the Soul: Persona” pada Jumat (12/4).

Selain mini album, BTS juga merilis Music Video (MV) “Boy With Luv” yang berkolaborasi dengan penyanyi wanita asal Amerika yaitu Halsey. MV “Boy with Luv” secara resmi dirilis Big Hit Entertainment pada Jumat (12/4) pukul 18.00 KST (pukul 16.00 WIB).

Kurang lebih 5 jam setelah dirilis, musik video Boy with Luv mencapai angka lebih dari 20 juta kali penayangan di YouTube. serta memperoleh 78 juta views dalam 24 Jam. MV ini juga sempat memecahkan rekor tercepat, ketika Boy With Luv meraih 10 juta views hanya dalam waktu 2 jam 52 menit saja.

Rekor ini sebelumnya dipegang Blackpink pada minggu lalu dengan MV Kill This Love. MV lagu tersebut meraih 10 juta views dalam waktu 4 jam 13 menit

Lalu, BTS juga memecahkan rekor dalam penjualan album fisiknya melalui pre order sebanyak 3 juta kopi sebelum album terilis (data terakhir sebanyak 3.021.822 sampai tanggal 11 April 2019).

Lagu “Boy With Luv” juga duduk di peringkat pertama di tangga iTunes Top Songs setidaknya di 67 negara seperti, Amerika serikat, Australia, Brasil, Kolombia, Costa Rika, Finlandia, Prancis, Yunani, Indonesia, Meksiko, Selandia Baru, Peru, Slovenia, Rusia, Turki, Thailand, dan Vietnam.

Ada cerita menarik, dimana satu jam setelah dirilis di semua situs musik Korea, lagu andalan Boy With Luv langsung menempati posisi puncak di Soribada, Genie, Naver, Bugs, Mnet dan Flo. Sedangkan Melon, sebagai situs musik paling berpengaruh di Korea, sempat down gara-gara banyak yang mengakses.

Tapi untungnya satu jam kemudian, Melon sudah baikan dan memperbarui chart mereka. Sudah bisa diduga, Boy With Luv nangkring di posisi pertama dan semua lagu di album MAP OF THE SOUL: PERSONA juga masuk ke jajaran tangga lagu.

Sebagai informasi tambahan, MV “Boy With Luv” sendiri merupakan sekuel dari MV “Boy In Luv”. BTS sendiri menjelaskan bahwa “Boy In Luv” menceritakan tentang kisah cinta remaja, sedangkan “Boy With Luv” memberikan makna bahwa para member BTS telah tumbuh dewasa dan bernyanyi tentang apa itu cinta sejati.

Album Map of the Soul: Persona menjadi iTunes Top Albums charts di 86 negara berbeda, termasuk Amerika Serikat, Argentina, Austria, Australia, Belgia, Brazil, Bulgaria, Kamboja, Kanada, Chile, Kolombia, Republik Ceko, Mesir, Finlandia, Perancis, Yunani, Italia, Indonesia, Jepang, Malaysia, Meksiko, Selandia Baru, Norwegia, Peru, Filipina, Vietnam, Russia, Spanyol, Swedia, Swiss, Turki, dan Inggris Raya.

Sebagai penutup, berikut cuplikan MV “Boy With Luv”:

Sumber: IDNTIMES & Kapanlagi.com

Tag

Teguh F.

Seorang mahasiswa biasa yang mengikuti perkembangan jaman khususnya dibidang Teknologi & Musik.