Event "Jejepangan" Ennichisai Kembali Digelar Juni 2019!

Pop Kultur 17 Mei 2019

Hai, MedForians!

Sudah siap untuk mengikuti event “jejepangan” terbesar di Indonesia ini?

Apa itu Ennichisai?

Little Tokyo Ennichisai Blok M, atau lebih dikenal sebagai Ennichisai, adalah acara festival seni dan budaya Jepang, baik tradisional dan modern, yang diadakan setiap tahun di kawasan Blok M, Jakarta Selatan.

Pertama kali digelar pada tahun 2010, kini Ennichisai sudah menjadi event Jepang terbesar di Indonesia dengan meraih total pengunjung sebanyak 300.000 pada tahun 2018 lalu.

Pada acara ini kalian dapat melihat berbagai pertunjukkan budaya Jepang, mulai dari budaya tradisional hingga modern.

Ennichisai sudah diakui oleh pemerintah daerah Jakarta Selatan semenjak tahun 2011, dan mendapatkan julukan “Festival Jepang Terbesar di Dunia” dengan total pengunjung mencapai 250.000 orang. Selain izin pemerintah setempat, acara ini pun didukung langsung oleh kedutaan besar Jepang.

Selain mendapat izin dari pemerintah, Ennichisai juga sudah dikenal oleh sebagian besar masyarakat Indonesia, terutama bagi yang berada di Jakarta dan sekitarnya, serta yang antusias terhadap budaya Jepang.

Acara ini juga tidak dikenakan biaya masuk. Jadi, festival ini gratis untuk kalian yang ingin berkunjung.

Pada tahun 2019 ini, Ennichisai akan diselenggarakan pada akhir bulan Juni, yaitu pada hari Sabtu dan Minggu, 22-23 Juni 2019.

Catat tanggalnya ya, MedForians!

Pada tahun ini juga Ennichisai akan mengambil tema Danketsu (団結), atau “Persatuan“. Diharapkan acara ini akan membawa relasi Indonesia-Jepang menjadi lebih erat dan bersatu.

Hal ini juga berhubungan dengan perayaan atau anniversary festival Ennichisai ke-10 semenjak dengan tujuan mempromosikan kawasan Blok M dengan banyak restoran Jepang dan area belanja yang cocok sebagai tujuan wisata di Jakarta.

Seperti biasa, lokasi festival ini akan mencakupi seluruh kawasan Blok M, Jakarta.

Apa Saja yang Ditampilkan?

Festival Ennichisai yang mencangkup seluruh area Blok M tentunya akan menawarkan berbagai macam hal mengenai seni dan budaya Jepang!

This image has an empty alt attribute; its file name is stageenni19.png

Pertama, akan terdapat tiga panggung utama dalam acara ini. Panggung tersebut adalah M (Main) Stage, P (Pop) Stage, dan Chika Stage.

Main Stage adalah panggung utama yang berada di dalam kawasan Ennichisai.  Panggung ini akan menampilkan berbagai macam pertunjukan budaya tradisional Jepang, seperti Taiko dan Yosakoi.

Untuk setiap tahun, daerah panggung tersebut selalu saja menjadi yang teramai dibandingkan stage lainnya.

Hal ini dikarenakan stage tersebut dikelilingi oleh berbagai macam booth, mulai dari makanan hingga merchandise.

Kemudian, terdapat juga berbagai pertunjukan tradisional yang berada di kawasan tersebut.

Dapat dikatakan bahwa daerah tersebut telah menjadi “lautan manusia”.

Kemudian, terdapat P Stage atau Pop Stage. Stage ini menjadi tempat pertunjukan budaya Jepang secara modern, seperti Cosplay, Idol, dan lain-lain.

This image has an empty alt attribute; its file name is LRM_EXPORT_20180804_185835.jpg

Untuk tahun lalu, terdapat guest star JKT48 dan Hatihati Techno. Hal ini tentunya membuat banyak kaum “Wota” yang berkumpul pada tempat tersebut sambil meneriakkan chant mereka.

Lalu, bagaimana bagi komunitas atau tim-tim lokal yang popularitasnya relatif lebih kecil tapi masih ingin menampilkan performance mereka?

Maka dari itu disediakanlah tempat khusus yaitu Chika Stage.

Chika Stage disiapkan oleh pihak Ennichisai dengan tujuan memberikan kesempatan performer lokal untuk menampilkan aksi mereka sebaik mungkin di hadapan banyak orang.

This image has an empty alt attribute; its file name is fumikoenni19_1.jpg

Untuk tahun 2018, terdapat banyak performer lokal yang tampil, salah satunya adalah tim dance cover Fumiko.

Selain dari tiga panggung utama tersebut, akan tersebar sekitar 150 booth yang menjual aneka makanan dan merchandise Jepang.

Festival ini bisa menjadi tempat kalian untuk berwisata kuliner, konser, “khilaf”, gathering, atau sekadar untuk “cuci mata”.

Transportasi

Kemudian bagaimana cara untuk berkunjung ke Ennichisai 2019?

Para pengunjung dianjurkan untuk menggunakan MRT , Busway (TransJakarta), atau transportasi online karena lokasi parkir kendaraan terbatas.

Cukup dengan tujuan ke terminal Blok M, maka para pengunjung sudah bisa mengetahui dimana lokasi Ennichisai 2019.

Pengunjung juga diperbolehkan menggunakan pakaian khas Jepang untuk berkunjung ke Ennichisai 2019 untuk merasakan pengalaman seru serasa di negara Jepang, apalagi di Ennichisai banyak sekali warga Jepang asli yang ikut serta dan menggunakan bahasa Jepang.

Sponsorship dan Donasi

Sudah sewajarnya bahwa setiap acara besar akan memiliki beberapa sponsor dan pihak donatur. Oleh karena itu, Ennichisai membuka pintu bagi kalian yang ingin ikut serta dalam program ini.

Paket sponsor utama yang ditawarkan untuk Ennichisai 2019 adalah paket Bronze.

Paket Bronze ini bernilai sebesar Rp 25 juta. Jika memilik paket ini, maka pihak sponsor akan mendapatkan hak booth khusus di kawasan Ennichisai. Kemudian, nama sponsor (nama pribadi, organisasi, atau perusahaan) akan disebutkan (shout-out) oleh MC pada stage yang ada.

Adapula pintu donasi bagi kalian yang ingin berkontribusi untuk acara ini namun tidak ingin mengambil paket sponsor.

Kalian dapat melakukan donasi dengan nominal yang tidak dibatasi (tidak ada batasan maksimal ataupun minimal).

Bagi setiap perseorangan, organisasi, atau perusahaan yang memberikan donasi untuk festival ini, maka nama donatur akan dipajang di area stage dalam bentuk spanduk. Seperti biasa, nama donatur akan disebutkan oleh MC di stage beserta nominal yang diberikan.

Contact Person

Informasi sudah tersedia, lalu bagaimana cara untuk menghubungi pihak Ennichisai?

Panitia Ennichisai sudah menyiapkan website resmi sebagai wadah informasi mengenai perkembangan terbaru mereka.

Silahkan kunjungi website resminya di sini.

Untuk keperluan promosi dan sponsorship, silahkan kalian hubungi narahubung berikut:

Sponsorship & Sales (Japan):

Ms. Emi Takeya

+62-818-752-127

[email protected]

Sponsorship & Promotion (Indonesia):

Bpk. Andhi P.

+62-812-3455-5425 (WhatsApp)

Kemudian, untuk yang berminat bergabung menjadi agen sponsorship Ennichisai, silahkan hubungi:

Sponsorship:

Ms. Emi Takeya

+62-818-752-127

[email protected]

Pihak Ennichisai juga memiliki laman resmi pada platform media sosial Facebook, YouTube, Twitter, dan Instagram.

Bagaimana, MedForians? Apakah kalian siap untuk mengikuti acara jejepangan besar ini? Yuk berikan tanggapannya!

Tag

Yehezkiel Frederik Ruru

Photography, Technology and Videography Enthusiast