[FOKUS] Pentingnya K3 dalam Bidang Industri Kreatif

Pop Kultur 3 Mei 2019

Hai, MedForians!

Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) merupakan hal penting yang patut diperhatikan oleh siapapun. Dari galangan kapal, pabrik, hingga kantor, semua perlu memperhatikan hal ini. Ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman, nyaman, dan selamat dalam bekerja.

Di masa sekarang, bidang kreatif sangat diminati. Namun terkadang, para kreator abai terhadap lingkungan kerjanya, sekalipun itu di rumah mereka sendiri.

Berikut redaksi paparkan mengenai hal apa saja yang perlu diperhatikan oleh pekerja kreatif mengenai K3.

Bekerja di depan komputer tidak selalu aman dan nyaman

Ada beberapa hal yang diabaikan oleh beberapa orang yang bekerja di depan komputer. Posisi duduk yang salah, tingkat kecerahan layar yang tidak sesuai, hingga posisi layar yang terlalu dekat, akan menimbulkan resiko cedera. Selain itu, posisi monitor dengan jendela, hingga penerangan yang minim akan menimbulkan bahaya yang menyerang mata.

Dikutip dari Ergonomics.com.au, posisi duduk di depan komputer yang benar adalah duduk dengan tegak. Posisi punggung diutamakan dekat dengan sandaran. Posisi kaki juga sebaiknya rileks dan kaki menjejak ke lantai.

Posisi duduk yang sesuai dengan K3. Diperagakan Suzukaze Aoba.
Posisi duduk yang sesuai dengan K3. Diperagakan Suzukaze Aoba.

MedForians juga perlu mengambil waktu untuk beristirahat agar fisik dan penglihatan kembali pulih setelah bekerja di depan layar. Kalian juga bisa melakukan peregangan di tempat duduk. Bila perlu, kalian juga bisa melakukan senam kecil, seperti Yasuhara Ema (anime Shirobako).

https://www.youtube.com/watch?v=hfoHCUlG7Ac
Senam Malaikat a la Yasuhara Ema.

Jika menggunakan pendingin seperti AC atau kipas angin, atur senyaman mungkin. Jangan terlalu dingin. Tidak disarankan menggunakan air cooler yang menggunakan air.

Pemilihan alat kerja

Gunakan keyboard yang dapat diatur ketinggiannya agar kalian merasa nyaman. Begitu juga dengan pen tablet. Kamu perlu mengaturnya senyaman mungkin. Untuk monitor, saat ini banyak yang menawarkan monitor LED sehingga monitor CRT tidak digunakan lagi. MedForians perlu mengatur kecerahan layarnya melalui tombol pengaturan yang ada di monitor, atau dapat menggunakan tombol fungsi jika MedForians menggunakan laptop.

Instalasi listrik, yang luput dari perhatian

Instalasi listrik yang berantakan beresiko saat tersandung. Gunakan kabel duct untuk merapikan susunan kabel. Perhatikan juga jika ada ada kabel yang terkelupas. Itu akan berpotensi korsleting jika terkena sesuatu yang basah, atau tersengat listrik. Segera perbaiki dengan bantuan yang ahli, atau bila perlu diganti.

Khawatir dengan pemadaman bergilir di saat pekerjaan yang belum selesai? Gunakan UPS (Uninterruptable Power Supply). Setidaknya MedForians memiliki kesempatan untuk menyimpan datamu dan kemudian menonaktifkan komputermu.

Hindari kebiasaan yang salah

Meletakkan minuman di dekat komputer amat berbahaya karena jika tersenggol akan menimbulkan kerusakan pada perangkat. Letakkan makanan di meja berbeda. Dikhawatirkan rombongan semut akan merusak bagian dalam perangkat. Jangan mengetik dalam keadaan tangan yang basah. Seka keringat dengan kain, sapu tangan, atau tisu.

Untuk pengguna laptop, jangan meletakkan laptop di atas bantal. Panas dari laptop yang akan keluar terhalang oleh bantal. Dikhawatirkan perangkat akan rusak. Gunakan meja untuk meletakkan laptop. Akan lebih baik jika diletakkan di atas kipas pendingin khusus laptop.

Meskipun kasur adalah tempat yang nyaman, tapi bukan tempat yang baik untuk bekerja. Jangan lupa untuk menyediakan tempat sampah tidak jauh dari mejamu.

Penutup

Redaksi cukupkan saja paparan mengenai hal-hal yang patut diperhatikan mengenai K3. Ada beberapa yang merupakan pengalaman pribadi, namun ada juga yang mengambil dari materi kuliah.

Semoga dengan paparan singkat ini dapat merubah kebiasaan agar dapat menciptakan rasa aman, nyaman, dan selamat dalam bekerja, baik itu menggambar, mengetik, mengedit, atau sekadar bermain video game.

Akhir kata, seperti kata iklan wafer, SELALU UTAMAKAN SELAMAT.

Tag

Agung Suhendro

Semper Fidelis, Semper Paratus.