Live Action Versi Hollywood Akira Tayang Mei 2021

Pop Kultur 25 Mei 2019

Hai, MedForians!

Berita terbaru hadir dari proyek live action versi Hollywood dari Akira. Film yang disutradarai Taika Waititi ini telah mengumumkan tanggal rilisnya.

Diumumkan oleh Warner Bros, Jumat (24/5), bahwa Live Action Akira tayang pada 21 Mei 2021. Menariknya, tanggal rilis film ini bertepatan dengan film bergenre aksi sekaligus sekuel John Wick Chapter 4.

Selain Waititi, Leonardo DiCaprio dan Jennifer Davisson ikut berkolaborasi untuk menyutradarai live action ini. Waititi yang juga sempat menyutradarai film Thor: Ragnarok, akan menulis naskah skripnya bersama Michael Golamco

Tak hanya itu, DiCaprio juga ikut menjadi produser. Appian Way, rumah produksi milik Leonardo DiCaprio dikabarkan menerima insentif pajak sebesar 18,5 juta dolar Amerika Serikat untuk produksi live action film Akira keluaran Warner Bros. Pictures.

Proyek film ini telah memulai syuting di California, selama 71 hari pembuatan film. Proyek ini menjadi proyek film dengan kredit pajak tertinggi dibandingkan dengan beberapa film lain yang mengambil latar di wilayah California senilai nyaris 18,5 juta Dolar Amerika Serikat (sekitar 262 milyar Rupiah).

Diprediksi film Live Action Akira ini akan mengeluarkan biaya sebesar US $ 93 juta, dimana biaya tersebut sudah mencakup gaji 200 kru produksi sebesar US $ 43 juta, dan 5.000 extras/stand-ins. Tapi, hingga berita ini diturunkan belum diketahui daftar aktor dan aktris yang akan bermain di filmnya.

Akira merupakan seri manga yang ditulis dan diilustrasikan oleh Katsuhiro Otomo. Manga Akira dibuat sejak tahun 1982 dan berakhir di tahun 1990 sebanyak 6 volume.

Manga tersebut secara luas mendapat pengakuan publik, sekaligus karena mempopulerkan buku-buku komik Jepang secara internasional.

Versi anime-nya sendiri tayang dalam bentuk layar lebar pada 1988 silam, dan disutradarai oleh Otomo sendiri. Meski menelan biaya produksi hingga satu juta yen, Anime-nya sendiri menjadi film tersukses sepanjang masa.

Manga maupun anime ini bersetting di Tokyo tahun 2060, pasca-apokaliptik.

Sumber: Anime News Network

Tag

Rizuki

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.