Selain Tambah Karakter, Anime Human Lost Dapatkan Adaptasi Manga

Pop Kultur 26 Mei 2019

Hai, MedForians!

Berita terbaru hadir dari film anime Human Lost. Melalui situs resminya, Jumat (24/5), proyek film animasi berformat 3D CG dan bergenre cybepunk ini meluncurkan sebuah video yang menampilkan berbagai tambahan karakter. Berikut cuplikannya:

Dalam video terbaru tersebut, menampilkan dua karakter tambahan dan seiyuu yang memerankannya. Mereka adalah Miyuki Sawashiro sebagai Madam (pemilik bar Melos) dan Haruka Chisuga sebagai Tsuneko (pelayan di bar Melos).

Selain kedua karakter tambahan itu, juga ditampilkan karakter lain, Takeichi (pemimpin grup Ichi Roku, teman baik protagonis utama Yozo Oba) yang diisi oleh seiyuu Jun Fukuyama.

Karakter Takeichi sendiri sebelumnya sempat hadir dalam video perkenalan yang diluncurkan 17 Mei lalu.

Untuk karakter protagonis utama Yozo Oba diisi oleh Mamoru Miyano, sedangkan seiyuu Hanazawa Kana bakal mengisi peran sebagai Yoshiko Hiiragi.

Film anime Human Lost dijadwalkan rilis tahun ini di seluruh dunia. Tak hanya itu, film produksi Studio Polygon Pictures tersebut juga akan hadir di Festival Film Animasi Internasional Annecy di Prancis pada Juni nanti.

Selain film, anime-nya juga akan mendapatkan adaptasi manga yang dibuat oleh Ryuusuke Takashiro. Pengumuman manga ini disampaikan pada Sabtu (25/5) melalui majalah Afternoon edisi Juli.

Versi manga ini direncanakan rilis pada edisi Agustus, yang akan diluncurkan 25 Juni mendatang.

Film Human Lost mengadaptasi dari novel karya Osamu Dazai “No Longer Human”, dan bersetting tahun 2036. Sebuah revolusi dalam perawatan medis telah menaklukkan kematian dengan menggunakan nano internal dan “Sistem Shell”, namun hanya yang terkaya yang mampu mengambil bagian.

Yozo Oba bukan yang terkaya. Bermasalah dengan mimpi-mimpi aneh, ia dengan ceroboh bergabung dengan geng pengendara sepeda motor temannya pada serangan naas ke “The Inside”, di mana elit masyarakat tinggal.

Ini memicu perjalanan penemuan yang menakutkan yang akan mengubah hidup Yozo selamanya.

Sumber: Anime News Network, Crunchyroll

Tag

Rizuki

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.