Final Fantasy VII Remake Luncurkan Trailer Baru, Tampilkan Tifa

Gaming 11 Jun 2019

Hai, MedForians!

Berita terbaru hadir dari Final Fantasy VII Remake. Versi terbaru dari game lawas Final Fantasy VII telah meluncurkan trailer baru.

Video trailernya sendiri selain menampilkan Cloud dan beberapa karakter lain, juga memasukkan karakter terkenal lainnya, Tifa Lockheart.

Selain video trailer, Square Enix meluncurkan cuplikan video gameplaynya. Gameplaynya akan berbeda dari seri orisinalnya, dimana Square Enix menyebutnya sebagai real-time action strategic-combat.

Pemain akan bisa menggunakan full action seperti Final Fantasy XV, namun juga dengan gabungkan Action Time Bar atau ATB. Saat ATB penuh, maka pemain bisa menggunakan skill yang akan ditandai dengan slow-motion pause event sampai akhirnya bisa menggunakan skill. Pemain juga bisa menggunakan item dan ability dari materia seperti heal, yang akan mengkonsumsi ATB dan MP pemain.

Pemain bisa menaruh shortcut item atau skill di beberapa shortcut bar yang disediakan. Pemain yang ingin mencoba gameplay klasiknya bisa memilih tactical mode.

Akan ada fitur focus gauge yang muncul di setiap musuh yang diserang. Jika gauge tersebut penuh, maka musuh akan memasuki mode stagger dan akan memberi bonus damage lebih besar.

Final Fantasy VII Remake akan dirilis di PlayStation 4 tanggal 3 Maret 2020. Square Enix menghadirkan beberapa paket edisi game-nya seperti Deluxe, Digital Deluxe, dan 1st Class Editions.

Edisi deluxe tersedia untuk pemesanan pre-order. Paket ini menyediakan hardback art book dan stunning concept art, Mini-Soundtrack CD, Summon Materia DLC (Cactuar), dan Sephiroth Steelbook Case.

Digital Deluxe terdiri dari digital art book, digital Mini-Soundtrack, dan Summon Materia DLC (Carbuncle dan Cactuar).

Sedangkan  “1st Class Edition” sudah termasuk konten dari Deluxe Edition, Carbuncle Summon Materia DLC, Play Arts Kai Cloud Strife dan Hardy Daytona set (paket bundling), yang tersedia secara terbatas via pre-order di Square Enix Online Store.

Chocobo Chick Summon Materia DLC akan hadir saat perilisan perdana. Pemesanan edisi digital via pre-order melalui PlayStation Store akan menerima Cloud & Sephiroth Dynamic Theme.

Sumber: Gematsu

Tag

Visio

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.