Komite Olimpiade Jepang Larang Penonton Bagikan Gambar di Medsos

Media 3 Jun 2019

Hai, MedForians!

Olimpiade Tokyo 2020 tinggal setahun lagi akan dimulai, tepatnya 24 Juli – 9 Agustus 2020. Berbagai persiapan telah dilakukan, terutama tentang sarana-prasarana dan penunjang lainnya.

Tentu, dapat menyaksikan acara olimpiade merupakan salah satu kebahagiaan terbesar bagi seseorang. Banyak orang yang ingin mengabadikan momen-momen unik selama menyaksikan salah satu pagelaran olahraga terbesar dunia ini.

Namun, kali ini tampaknya para penonton akan sedikit murung, sebab Komite Penyelenggara Olimpiade Tokyo (IOC) menegaskan akan melarang penonton untuk membagikan foto pertandingan Olimpiade Tokyo di media sosial.

Hal ini merupakan aturan baru, yang dicantumkan melalui situs web resminya.

“Pemegang tiket tidak boleh mentransmisikan atau mendistribusikan foto, rekaman video, atau rekaman audio yang diambil di dalam tempat acara tanpa persetujuan IOC sebelumnya. Ini termasuk transmisi melalui televisi, radio, Internet (termasuk media sosial dan streaming langsung), dan media elektronik lainnya, termasuk bentuk-bentuk yang saat ini tidak ada.”

Dalam aturan baru ini, Komite Penyelenggara Olimpiade (IOC) masih memperbolehkan pengunjung untuk mengambil foto maupun merekam video dan audio di dalam arena pertandingan selama masih dalam konsumsi pribadi.

Tetapi, pengunjung dibatasi, bahkan tidak diperbolehkan untuk membagikannya di media sosial, tak terkecuali Twitter dan Facebook.

Hal ini termasuk foto dan video ketika atlet mendapatkan medali atau pertandingan olimpiade berlangsung.

Setidaknya membagikan foto ramen di media sosial tidak dilarang oleh IOC (sumber: SoraNews24)

Adanya aturan baru ini mengindikasikan bahwa Komite penyelenggara olimpiade (IOC) berusaha untuk melindungi hak penyiaran eksklusif dan resmi dari organisasi media profesional baik televisi ataupun radio yang telah membayar.

Namun setidaknya, adanya aturan ini bisa memberi dampak positif, yakni pengunjung bisa menyimpan ponsel mereka di tas, untuk kemudian menonton dan merasakan atmosfer Olimpiade Tokyo yang sesungguhnya.

Bagaimana tanggapan kalian, MedForians?

Sumber: SoraNews24

Tag

Andhika Rizky Reihansyah

Broadcasting, Tech and Design Geek