Niantic Rilis Game Smartphone Harry Potter Terbaru

Gaming 24 Jun 2019

Hai, MedForians!

Berita terbaru buat kalian pecinta film Harry Potter. Pembuat Pokemon Go, Niantic dikabarkan telah merilis game berjudul Harry Potter: Wizards Unite secara global, termasuk Indonesia.

Dilansir dari Tech Crunch melalui detikINET dan Kumparan, Minggu (23/6), Harry Potter: Wizard Unite sendiri merupakan game Augmented Reality (AR). Sekilas, game ini mirip dengan Pokemon Go yang menawarkan keseruan antara petualangan dunia nyata dan dunia sihir.

Para pemain melihat karakter, mahkluk, dan elemen lainnya bermunculan di pemandangan yang mereka lihat melalu kamera ponselnya sambil bergerak kesana kemari.

Di sini, pemain berperan sebagai penyihir untuk berjalan sesuai peta berbasis Google Maps. Dalam perjalanan, pemain akan tergabung dalam keanggotaan Statue of Secrecy Task Force.

Pemain harus memecahkan sebuah misteri, dan mengembalikan karakter dari Wizarding World. Tak hanya itu, pemain bisa menemukan artifak, membaca mantra, dan menemui karakter dari seluruh film Harry Potter.

Namun, dikutip dari Gamebrott, ketika pemain menggunakan sihir, akan menghabiskan energi. Ada limitasi energi yang bisa digunakan setiap bermain. Pemain dapat mengisi kembali 2 – 7 energy yang dimiliki dengan mengakses Inn (mirip seperti Poke Stop dalam game Pokemon Go) yang terdapat di setiap area.

Pemain menggunakan sihir di game terbaru Harry Potter (sumber: Gamebrott)

Harry Potter: Wizards Unite dikembangkan bersama oleh pembuat Pokemon Go yaitu Niantic dan Warner Bros selaku pemilik AT&T serta pemegang hak pengembangan hiburan berbasis cerita Harry Potter. Game ini bisa dimainkan di Android dan iOS.

Sebenarnya, Niantic merilis game ini tidak serentak, melainkan secara bertahap, di mana kali ini bergulir hingga 25 negara di dunia. Langkah itu dilakukan agar server Niantic tetap stabil.

Seiring penyebaran game Harry Potter: Wizard Unite ini makin luas, diharapkan Niantic dapat mengetahui potensi adanya masalah server.

Berikut daftar negara yang bisa memainkan Harry Potter: Wizards Unite:

– Austria
– Belgia
– Belanda
– Brunei Darussalam
– Denmark
– Filipina
– Finlandia
– Jerman
– Kanada
– Islandia
– Indonesia
– Irlandia
– Italia
– Luksemburg
– Malaysia
– Meksiko
– Norwegia
– Papua Nugini
– Prancis
– Portugal
– Spanyol
– Swedia
– Swiss

Tag

Rizuki

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.