Seung Yoon Dilarikan ke Rumah Sakit, WINNER Batalkan Penampilan di Inkigayo

Pop Kultur 3 Jun 2019

Hai, MedForians!

Berita terbaru hadir dari boyband WINNER. Salah satu anggotanya, Kang Seung Yoon dilarikan ke rumah sakit.

Dilansir dari Kpopchart.net dan Kompas.com, Minggu (2/6), Kang Seung Yoon langsung dibawa ke ruang gawat darurat setelah merasakan gejala saraf terjepit (atau disebut dengan Herniated Disc) di lehernya.

“Saat menunggu geladi bersih, Kang Seung Yoon merasakan gejala saraf terjepit di bagian leher. Dia langsung dibawa ke rumah sakit,” kata YG Entertainment melalui pernyataan resmi.

Alhasil, WINNER telah membatalkan promosi mereka untuk lagu ‘Ah Yeah’ di program ‘Inkigayo’ pada hari ini.

Menurut agensi itu, beliau awalnya bersikeras tampil untuk memenuhi janji kepada penggemarnya. Tapi akhirnya, ia terpaksa membatalkan penampilan atas masukan dari agensi dan produser acara televisi itu.

“Kami menilai keputusan terbaik dari situasi tak terduga itu adalah berfokus pada perawatan agar rasa sakitnya tidak semakin parah,” lanjut agensi tersebut.

Agensi YG Entertainment menyatakan bahwa mereka memutuskan untuk membatalkan penampilan WINNER di program ‘Inkigayo’, agar bisa fokus pada perawatan dan kesembuhan Kang Seung Yoon.

Agensi juga berjanji akan melakukan usaha yang terbaik agar ia bisa segera dipulihkan ke kondisi semula.

Melalui akun Twitter miliknya, leader dari WINNER ini juga menuliskan permintaan maaf sebesar-besarnya.

“Aku minta maaf karena sudah membuat kalian khawatir. Aku ingin berpartisipasi dalam penampilan ‘Inkigayo’ dan acara fan sign hari ini, tapi aku memutuskan bahwa hal yang benar untuk dilakukan ialah bisa pulih secepatnya dan tidak mengganggu jadwal kami yang lain.”

“Mulai sekarang aku akan menjaga tubuhku dengan lebih baik dan berhenti menciptakan situasi yang dapat membuat Inner Circle (fandom Winner) khawatir,” tulis sang idol.

Tag

Visio

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.