Anime Rikekoi Umumkan Seiyuu dan Staf, Tayang 2020

Pop Kultur 10 Jul 2019

Hai, MedForians!

Berita terbaru hadir dari anime Rikei ga Koi ni Ochita no de Shōmei Shite Mita (Science Fell in Love, So I Tried to Prove It), atau disingkat Rikekoi. Situs resminya pada Rabu (10/7), telah mengumumkan visual terbaru serta jajaran seiyuu dan staf yang terlibat.

Berikut daftar seiyuu yang akan mengisi masing-masing tokoh:

Yūma Uchida sebagai Shinya Yukimura
Sora Amamiya sebagai Ayano Himuro
Natsuko Hara sebagai Kotonoha Kanade
Nichika Omori sebagai Ena Ibarada
Jun Fukushima sebagai Kosuke Inukai
Ryotaro Okiayu sebagai Professor Ikeda
Momo Asakura sebagai Rikekuma

Untuk visual terbarunya sendiri (yang terpasang sebagai foto thumbnail) menampilkan kedua protagonis utama, yakni Shinya Yukimura dan Ayano Himuro.

Anime Rikekoi diproduksi oleh studio Zero-G, dan dijadwalkan tayang tahun depan. Toru Kitahata akan menyutradarai seri anime bergenre romantis dan komedi ini, dengan Kenta Onishi sebagai asisten sutradara.

Rintarou Ikeda mengawasi penulisan skrip yang ditulis oleh Michiko Yokote, sedangkan Yūsuke Isouchi mendesain karakter. Terakhir ada hisakuni, Shouichiro Hirata, Kaoru Ōtsuka, Shūhei Takahashi, Takuma Sogi, dan Yūko Takahashi yang mengkomposisi dan mengaransemen musik.

Manga Rikekoi merupakan karya Arifred Yamamoto yang telah terbit sejak Mei 2016 di website Comic Meteor. Holp Shuppan akan menerbitkan volume manga-nya yang keenam pada Kamis (11/7) besok. Manga-nya sendiri telah terjual 750.000 eksemplar.

Cerita manga Rikekoi berpusat pada Ayame Himuro dan Shinya Yukimura, dua ilmuwan yang saling mencintai. Mereka ingin membuktikan bahwa cinta mereka dapat dibuktikan secara ilmiah, terkuantifikasi, dan diekspresikan secara faktual.

Adaptasi serial televisi live-action dari manga tayang perdana September 2018 selama empat episode. Sebuah film layar lebar live action dibuka pada 1 Februari lalu. Kedua adaptasi menampilkan pemeran yang sama, dibintangi oleh Nana Asakawa sebagai Ayame Himuro dan Shun Nishime sebagai Shinya Yukimura.

Sumber: Anime News Network, Crunchyroll

Tag

Visio

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.