Hadir di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasi Vivo S1

Teknologi 16 Jul 2019

Hai, MedForians!

Berita terbaru hadir dari vendor ponsel asal China, Vivo. Mereka akhirnya meluncurkan ponsel seri S pertamanya, Vivo S1, di Indonesia pada hari ini, Selasa (16/7).

Dilansir dari Kompas Tekno dan detikINET, Ponsel Vivo S1 mengusung layar AMOLED berbentang 6,38 inci dengan rasio layar 19,5:9. Desainnya mengikuti tren masa kini dengan “notch” alias poni yang membulat di ujung atas layar.

Bagian punggung ponsel berwarna gradasi dengan nuansa glossy. Hal ini menyesuaikan dengan target pasarnya, yakni para anak muda. Di pojok kiri atas punggung ponsel, terpasang tiga kamera belakang.

Ketiga kamera Vivo S1 terdiri atas kamera 16 MP f/1.78; 8 MP f/2.2 super wide angle 120 derajat, dan 2 MP sebagai depth sensor. Kamera belakangnya menggunakan sensor Sony IMX 499. Kecerdasan kamera yang diusung meliputi AI Super Wide Angle dan AI Portrait Lighting.

Sementara itu, kamera depannya beresolusi 32 MP yang ditunjang dengan fitur AI Face Beauty untuk mempercantik hasil jepretan. Vivo S1 juga memiliki fitur reverse charging untuk mengisi daya perangkat lain lewat punggung ponsel, dengan cara menempelkannya.

Di sektor dapur pacu, ponsel Vivo S1 mengandalkan chip MediaTek Helio P65. SoC itu dipadu dengan RAM 4 GB dan media internal 128 GB. Baterainya berkapasitas 4.500 mAh yang didukung teknologi dual engine fast charging 18 watt. Untuk software sendiri menggunakan sistem operasi Android 9.0 yang dilapisi antar muka FunTouch OS 9.0.

Ponsel ini dilengkapi itur Smart Button dan AI Jovi. Ada pula Ultra Gaming Mode dengan Multi Turbo dan Competition yang akan menghadirkan pengalaman bermain game lancar.

“Vivo S1 cocok untuk anak muda yang stylish, ingin tampil beda, dan selangkah lebih ke depan,” kata Edy Kusuma, Senior Brand Director PT Vivo Mobile Indonesia saat acara peluncuran di Jakarta

Ada dua pilihan warna yang bisa dipilih, yakni Cosmic Green dan Skyline Blue. Untuk harga, Vivo S1 akan dijual dengan harga Rp 3,6 juta di Indonesia. Sesi pre order ponsel perdana seri S dari Vivo di Indonesia dimulai 16-22 juli. Kemudian, penjualan perdana  di seluruh Indonesia dibuka pada 23 Juli.

Bagi MedForians yang tertarik, selama periode 16-22 Juli 2019, ada promo eksklusif hanya di Shopee. Pembeli akan mendapatkan gift box senilai Rp 500 ribu dan garansi 24 bulan.

Tag

Rizuki

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.