Hendak Presentasi AI, CEO Baidu Disiram Air

Teknologi 4 Jul 2019

Hai, MedForians!

Beberapa saat yang lalu, insiden memalukan menimpa CEO search engine asal China Baidu, Robin Li. Insiden tersebut terjadi pada Rabu (3/7) saat memberikan presentasi terkait kecerdasan buatan (AI) di Beijing. Ia mendadak disiram air ke arah kepalanya oleh orang yang tidak dikenal.

Dilansir dari CNN melalui detikINET dan Kumparan.com, insiden ini terjadi saat pembukaan Baidu Create 2019, pertemuan tahunan di mana pihak perusahaan memamerkan kemajuannya dalam bidang kecerdasan buatan.

Pria tak dikenal itu mendadak naik ke atas panggung dengan sebuah botol berisi air, dan langsung menyiramkannya ke arah kepala CEO Baidu tersebut. Li hanya bisa diam sesaat dan tertegun ketika air dari botol tersebut membasahi kepalanya.

Setelah ia mengibas kepalanya untuk membersihkan air di kepalanya. Setelah itu  ia berkata kepada orang yang tidak dikenal tersebut “Apa masalahmu?”.

Dari video yang tersebar dimana-mana, para hadirin juga terkejut dengan kejadian yang tak terduga tersebut. Setelah mengguyur kepala Li, pria misterius tersebut langsung bergegas turun ke panggung.

“Seperti yang bisa kalian lihat, segala hal yang tidak disangka bisa saja terjadi ketika kami mengembangkan AI,” ujarnya.

“Namun, kesungguhan kami tidak akan berubah. Kami percaya kalau AI akan mengubah semua hidup manusia,” pungkas Li, yang kemudian melanjutkan presentasinya.

Sebelumnya, diketahui bahwa Li sedang membicarakan soal pengembangan mobil tanpa sopir dalam rangka implementasi AI di China. Kofenrensi tersebut berlangsung selama dua hari.

Update terbarunya orang yang tidak dikenal tersebut sudah diketahui identitasnya dengan nama Cheng dan dalam penahanan sementara oleh pihak polisi

Bagaimana MedForians? Yuk berikan tanggapanya!

Tag

Rafli Ramadhan

Instagram : @ram.dhaann