Kolaborasi Bersama PSG Usai, RRQ Ucapkan Terima Kasih

Gaming 9 Jul 2019

Hai, MedForians!

Berita terbaru hadir dari dunia e-Sports. Tim eSports Indonesia, Rex Regum Qeon (RRQ) akhirnya mengumumkan bahwa kerja sama dengan tim sepak bola Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) resmi berakhir.

Kolaborasi dengan salah satu divisi gaming milik PSG, yakni PSG e-Sports hanya bertahan selama lima bulan saja sejak pertama kali diumumkan pada Februari lalu.

Dilansir dari situs resminya, Senin (8/7), RRQ mengucapkan rasa terima kasih dan sekaligus merasa terhormat untuk bisa bekerja sama menjadi bagian dari perjalanan PSG e-Sports.

“Merupakan suatu kehormatan untuk dapat menjadi bagian dari perjalanan PSG Esports, dipilih di antara banyak tim yang ada di Asia Tenggara dan Indonesia, dan juga berbagi visi serta semangat dalam membuat esports menjadi lebih besar dan lebih baik. Pengalaman seperti itu sangat berharga bagi kami dan kami belajar banyak dari hal tersebut,” ujar RRQ melalui pernyataan resmi.

“Kami percaya ini bukan akhir, melainkan permulaan untuk lembaran-lembaran baru yang lebih besar yang akan dibuat oleh klub-klub olahraga dan tim-tim esports Indonesia serta Asia Tenggara kedepannya.”

“Sekali lagi, terima kasih atas kesempatan yang luar biasa, dan atas kepercayaannya kepada Team RRQ. Ici, c’est Paris!,” pungkasnya.

Kontrak kerja sama antara PSG dan RRQ yang berfokus pada game Mobile Legends dimulai pada Februari lalu, namun mereka baru melakukan debut pada Maret 2019.

Dengan nama PSG.RRQ, mereka telah berkompetisi di beberapa turnamen besar seperti IPWC Season 8, Piala Presiden 2019, Mobile Legends Pro League Season 3, dan yang terakhir adalah Clash of Champion di Singapore pada bulan Mei 2019.

Dikutip dari Kumparan.com, rumor berakhirnya kolaborasi tersebut awalnya muncul pada akhir Juni lalu ketika RRQ mengumumkan roster baru untuk divisi Mobile Legends. Perlu diketahui bahwa RRQ “membubarkan” tim Mobile Legends-nya, sehingga hanya menyisakan Ikhsan ‘Lemon’.

Formasi baru yang terdiri dari Muhammad Ikhsan ‘Lemon’, Diky ‘Tuturu’, Joshua ‘LJ’ Darmansyah, Fadhil ‘Rave’ Abdurrahman, dan Agung ‘Billy’ Tribowo itu hanya menggunakan kaos RRQ, tanpa tulisan PSG sama sekali.

Tag

Rizuki

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.