Nintendo Umumkan Switch Versi Lite, Rilis September 2019

Gaming 11 Jul 2019

Hai, MedForians!

Berita terbaru hadir dari Nintendo. Nintendo telah mengumumkan pada hari ini, Rabu (10/7) terkait konsol Switch Lite yang akan dibanderol seharga $ 199.99.

Nintendo Switch Lite akan dirilis pada 20 September mendatang, dengan varian warna kuning, abu-abu, dan turqoise. Set Screen case dan protector dikabarkan juga akan berada dalam satu paket.

“Menambahkan Nintendo Switch Lite ke dalam jajaran memberi pemain lebih banyak pilihan warna dan titik harga, ” kata presiden Nintendo of America, Doug Bowser dalam siaran pers.

“Sekarang konsumen dapat memilih sistem yang paling sesuai dengan keinginan mereka untuk memainkan game Nintendo Switch favorit mereka.”

Dibandingkan dengan model Switch saat ini yang mencakup Joy-Cons yang dapat dilepas, Switch Lite memiliki kontrol terintegrasi dan ukuran yang lebih kecil. Versi Lite tidak memiliki kickstand dan tidak mendukung output video ke TV. Konsol tersebut dapat memainkan semua game di Switch library yang mendukung mode handheld, meskipun beberapa game memiliki batasan.

Nintendo juga akan merilis Switch Lite edisi Zacian dan Zamazenta bersamaan dengan perilisan game Pokemon Sword dan Pokemon Shield pada 8 November nanti dengan harga $ 199,99. Konsol edisi khusus seri pokemon itu memiliki model abu-abu fitur tombol cyan dan magenta, dan ilustrasi dari dua Pokemon legendaris dari seri game tersebut.

Sumber: Gematsu

Tag

Visio

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.