Oshi ga Budōkan Itte Kuretara Shinu Tayang Perdana 2020

Pop Kultur 5 Jul 2019

Hai, MedForians!

Setiap hari, kalian pasti mendengarkan istilah idol, fanboy, dan fangirling. Akan tetapi bagaimana apabila seseorang sangat jatuh cinta dengan idolnya hingga rasanya “pengen mati deh liat idol gua” ? Manga ciptaan Auri Hirao ini menjadi jawabannya.

Oshi ga Budōkan Itte Kuretara Shinu (If My Favorite Pop Idol Made it to the Budokan, I Would Die) mendapatkan adapatsinya menjadi anime setelah TBS mengumumkannya pada Anime Expo pada Kamis (4/7) kemarin. Anime ini akan tayang perdana pada 2020 dengan durasi sebanyak 12 episode.

Manga ini menceritakan seorang wanita yang bernama “Eripiyo” yang merupakan fan idol garis keras. Dia sangat antusias kepada Maina, anggota yang sangat pemalu dan peringkat terendah dari grup idol kecil underground yakni Cham Jam yang tampil di Prefektur Okayama.

Saking cintanya dia dengan Maina, pada pertunjukan tertentu Eri selalu mengeluarkan mimisan, tanda cintanya Eri kepada Maina. Eri akan selalu memberikan dukungan dan pengabdian kepada Maina hingga tampil di atas Budoukan yang biasa kita kenal sebagai pagelaran akbar musik di Tokyo.

Hirao meluncurkan manga Oshi ga Budōkan Itte Kuretara Shinu (If My Favorite Pop Idol Made it to the Budokan, I Would Die) pada majalah di 2015 dan Tokuma Shoten merilis 5 kumpulan buku volume pada akhir Desember 2016. Serial tersebut berhasil menduduki peringak 20 teratas untuk pembaca laki-laki pada buku panduan buatan Takarajimasha yakni Kono Manga ga Sugoi! di tahun 2016.

Sumber: Anime News Network

Tag

Ikramullah

Tukang review game. Hobi saya sumpah-serapah dengan teknologi baru.