Anime Tamayomi Umumkan Jajaran Staf, Tayang 2020

Pop Kultur 7 Agt 2019

Hai, MedForians!

Berita terbaru seputar anime Tamayomi. Setelah diumumkan pada Juni lalu, situs resminya pada Senin (5/8) mengumumkan kepastian bahwa anime-nya baru akan tayang pada musim semi tahun depan.

Selain itu, visual terbaru dan jajaran staf untuk adaptasi anime dari manga karya Mountain Pukuichi juga ditampilkan.

Studio A-Cat akan memproduksi seri anime Tamayomi, dan disutradarai oleh Fukushima Toshinori. Touko Machida akan menyusun skrip cerita dari kreator Mountain Pukuichi, dan Kouichi Kikuta bakal mendesain karakter dalam seri ini.

Manga Tamayomi diluncurkan oleh Mountain Pukuichi mulai pada 23 April 2016 di majalah milik Houbunsha. Houbunsha sebagai penerbitnya sendiri telah merilis volume ke-5 manga tersebut pada 12 Maret lalu. Volume ke-6 baru akan terbit 12 September nanti.

Berikut sinopsis ceritanya:

Di masa SMP, Yomi Takeda sebagai seorang pitcher tidak dapat menggunakan kemampuannya lebih jauh di turnamen baseball antar sekolah.

Hal ini dikarenakan catcher dari timnya tidak sebanding dengan levelnya, sehingga ia tidak dapat menggunakan gerakan khasnya, “Lemparan Ajaib”, dan akhirnya menyesalinya karena tidak dapat menggunakannya.

Setelah masa SMP, Yomi berhenti bermain baseball dan bersekolah di SMA Shin Koshigaya, sebuah sekolah yang tidak memiliki klub baseball.

Disana, Yomi bertemu lagi dengan teman masa kecilnya, Tamaki Yamazaki, yang sering dia ajak bermain tangkap bola saat masih kecil. Tamaki juga bermain baseball saat masih SMP sebagai catcher, dan dapat menangkap bola “Lemparan Ajaib” dari Yomi.

Janji mereka bersama saat masa kecilnya kini dapat dipenuhi! Berjalan bersama untuk bermain baseball sekali lagi…

Sumber: Anime News Network, Crunchyroll

Tag

Visio

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.