DLC Terbaru Street Fighter V Hadirkan E. Honda, Poison, dan Lucia

Gaming 2 Agt 2019

Hai, MedForians!

Pada hari Rabu (31/07) lalu melalui channel YouTube resmi Street Fighter, Capcom merilis trailer untuk karakter DLC terbaru Street Fighter V: Arcade Edition yang sudah bisa di download pada tanggal hari Minggu tanggal 4 Agustus setelah berakhirnya grand final turnamen Street Fighter V yang diadakan di ajang game bergenre fighting terbesar di dunia, EVO 2019.

Ketiga karakter DLC baru ini juga bisa di download dalam bundle “Summer 2019 Character Bundle” yang rilis pada tanggal 5 Agustus. Bundle ini memiliki kostum tambahan selain kostum Default untuk mereka yang terdiri dari kostum khusus Story Mode, kostum variant Battle, Summer, dan Nostalgia yang menyesuaikan penampilan mereka di game asal masing-masing.

Ketiga karakter tersebut adalah Edmond Honda dari Street Fighter II, Poison dari Final Fight yang memulai debutnya di game Street Fighter X Tekken, dan karakter baru untuk seri Street Fighter Lucia Morgan dari game Final Fight 3. Honda dan Poison kembali beraksi setelah sebelumnya absen di versi awal Street Fighter V.

Berikut adalah trailernya:

E. HONDA

Fans Street Fighter tentunya sudah tidak asing lagi dengan Honda si pegulat sumo. Karakter yang memulai debutnya di Street Fighter II ini dikenal sebagai pesumo ambisius yang ingin menunjukan kehebatan ilmu beladiri yang dia pelajari ke seluruh dunia. Di Street Fighter V, diceritakan Honda telah membuka kembali perguruan sumo Honda Sento miliknya. Honda memiliki dua jurus V-Trigger: Tajikarao dan Onigawara.

LUCIA

Lucia berasal dari game Final Fight 3, dimana dia merupakan anggota Unit Investigasi Kriminalitas Metro City. Bersama dengan walikota Metro City Mike Haggar, seorang ninja bernama Guy, dan petarung jalanan bernama Dean, Lucia berhasil menyelamatkan kota tersebut dari geng Skull Cross, yang meneror Metro City setelah geng lain yang sebelumnya menguasai kota itu, geng Mad Gear, telah dikalahkan oleh Haggar, Guy, dan seorang pria bernama Cody Travers. Di Street Fighter V, Lucia yang masih bekerja sebagai polisi mendapat pesan khusus dari Haggar untuk menemukan sisa-sisa pengikut Mad Gear dan melaporkan hasil penyelidikannya kepada walikota baru yaitu Cody. V-Trigger miliknya adalah Weapon Fury dan Burning Fight.

POISON

Poison adalah mantan anggota geng Mad Gear yang jatuh cinta pada Cody. Setelah seluruh anggota geng Mad Gear dikalahkan di Final Fight pertama, Poison memutuskan untuk bertaubat dan memulai karir baru sebagai seorang aktris dan manager untuk pegulat profesional Hugo Andore, yang juga merupakan mantan anggota Mad Gear. V-Trigger nya adalah Toxic Glamor dan Poison Cocktail.

Sumber: Channel YouTube Resmi Street Fighter

Tag

Aulia Raihan Hakim

Fan dubber, otaku, wrestling mark, casual gamer, movie goer, amateur writer.