Jelang Rilis, Google Pixel 4 Tampakkan "Wajahnya"

Teknologi 3 Sep 2019

Hai, MedForians!

Bocor lagi! Jelang perilisannya, desain ponsel teranyar Google, Pixel 4 kembali bocor. Google sebenarnya telah mengkonfirmasi bocoran yang telah beredar sebelumnya. Namun, mereka hanya menampakkan bagian belakang daripada ponsel ini. Dari bocoran yang terkonfirmasi oleh Google, Pixel 4 menggunakan kamera belakang dengan layout berbentuk kotak. Posisinya berada di sisi kiri atas. 

Selain itu, terlihat jelas ada dua kamera di sana yang dilengkapi LED Flash dan mikrofon. Ini artinya bakal ada peningkatan signifikan pada sektor kameranya. Seperti diketahui Pixel 3 hanya dibekali satu kamera saja.

Selain kamera, bagian belakang ponsel ini tidak terdapat sensor sidik jari. Kemungkinan Google mengadopsi fingerprint di layar seperti yang ada di ponsel flagship saat ini.

Kini, “wajah” dari Pixel 4 mulai menunjukkan jati dirinya. Dilansir dari CNET, tampilan depan dari ponsel ini awalnya diunggah di situs XDA Developers. Menurut penulis dari XDA Developers, bocoran tersebut didapat dari kiriman di Telegram. Dipercaya bahwa gambar tersebut diambil oleh seorang pekerja asal Sprint, sebuah perusahaan telekomunikasi asal Amerika Serikat.

Selamat Tinggal Poni!

Berbeda dari pendahulunya yang memiliki “poni”, di Pixel 4 tampaknya Google sudah mengucapkan selamat tinggal pada desain yang saat ini sedang populer tersebut. Masih belum jelas apakah ponsel itu varian non-XL atau varian XL. Namun begitu, tampaknya ponsel ini sudah ditanami teknologi face unlock dan radar Soli yang dikembangkan Google. Radar ini akan mendeteksi gestur tangan apabila berada di dekat layar.

Untuk tampilan sistem operasi, tampaknya Pixel 4 akan dibekali sistem operasi teranyar Android 10. Terlebih, ponsel ini telah dibekali wallpaper baru yang tampak segar. Ini hanya satu dari sekian wallpaper baru yang akan hadir.

XDA Developers juga mengkonfirmasi jika codename untuk Pixel 4 akan dinamai Flame untuk non-XL dan Coral untuk varian XL.

Hingga saat ini, belum dikonfirmasi bagaimana dapur pacu dari ponsel ini. Jadi, patut ditunggu untuk informasi selengkapnya dari Google, sehingga segala teka-teki mengenai bagian depan ponsel itu dapat terungkap

Tag

Agung Suhendro

Semper Fidelis, Semper Paratus.