Jadi Ponsel Flagship, Realme X2 Pro Hadirkan Quad Kamera 64 MP

Teknologi 8 Okt 2019

Vendor ponsel asal China, Realme dikabarkan sedang menyiapkan ponsel flagship terbaru, Realme X2 Pro. Informasi mengenai smartphone tersebut juga sudah beredar di ranah internet melalui akun Twitter Realme Europe (@realmeeurope) dan web resminya.

Dilansir dari XDA Developers dan GSM Arena, Senin (7/10), X2 Pro merupakan salah satu smartphone Realme yang memiliki quad camera atau empat kamera belakang. Berdasarkan informasi terbaru, smartphone tersebut akan memiliki empat kamera belakang beresolusi 64 MP dengan 20x hybrid zoom. Fitur kamera tersebut dijadikan sebagai keunggulan dan diklaim sebagai ponsel termurah di segmennya.

Kamera ponsel tersebut telah dibekali sensor primer Samsung GW1 64 MP, dan akan disandingkan dengan lensa ultrawide 115 derajat, lensa telefoto, serta lensa potrait.

Untuk sektor dapur pacu, smartphone baru itu dilengkapi dengan Snapdragon 855 Plus. Tak hanya itu, pihak Realme juga mengungkapkan bahwa Realme X2 Pro bakal mengusung layar berponi (notched) dengan tingkat refresh rate mulus 90 Hz. Perlu diketahui bahwa teknologi layar tersebut sejatinya sudah dibenamkan di ponsel-ponsel gaming,

Fitur lainnya yang sudah diketahui adalah teknologi SuperVOOC Flash Charge 50 W, yang diklaim sebagai fast charging tercepat di Eropa. Sayangnya, pihak Realme tidak membeberkan berapa waktu yang dibutuhkan untuk mengisi daya ponsel tersebut dari 0 persen hingga 100 persen. Hanya saja, Realme menyebutkan kalau ponsel akan terisi selama hanya 35 menit saja.

Selain fast charging, perangkat teknologi lainnya yang akan dibenamkan di ponsel flagship baru itu adalah adanya dual stereo speaker dengan Dolby Atmos dan sertifikasi Hi-Res Audio.

Hingga artikel ini ditulis, belum ada info lebih lanjut terkait tanggal rilis dari Realme X2 Pro.

Tag

Rizuki

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.