Kadokawa Ungkap Sekuel Anime Kantai Collection Masih Dalam Tahap Produksi

Pop Kultur 18 Nov 2019

Penerbit Kadokawa pada hari Kamis (14/11) mengkonfirmasi dalam laporan hasil keuangan untuk kuartal fiskal kedua 2020 yang berakhir pada 30 September lalu bahwa “musim kedua” dari anime televisi Kantai Collection masih dalam produksi.

Dikutip dari Anime News Network, Minggu (17/11) kemarin, Studio ENGI selaku studio animasi 2D / 3D baru yang dibuat Kadokawa, pembuat mesin pachinko dan pachislot Sammy, dan perusahaan induk anime Ultra Super Pictures yang didirikan pada April 2018 bakal memproduksi anime baru ini.

Laporan keuangan Kadokawa September 2019 (sumber: Kadokawa.co.jp)

Perlu diingat bahwa Studio Engi merupakan studio yang memproduksi salah satu anime komedi favorit di musim ini, Hataage Kemono Michi.

Episode terakhir dari serial anime televisi pertama telah terungkap pada bulan Maret 2015 bahwa anime televisi akan mendapatkan sekuel.

Akun Twitter resmi anime-nya sebelumnya mengumumkan pada Agustus 2015 silam bahwa proyek film franchise dan sekuelnya adalah proyek terpisah yang mulai diproduksi pada saat yang sama.

Musim pertama serial anime-nya tayang selama 12 episode pada Januari 2015 dan Crunchyroll menyiarkan serial tersebut saat secara streaming.

Sedangkan film layar lebarnya diputar di Jepang pada bulan November 2016, dan menghasilkan 560 juta yen (sekitar US $ 5 juta) hingga Maret 2017.

Anime Kantai Collection didasarkan pada permainan browser web yang diluncurkan pada 2013, dan bersetting dalam dunia di mana umat manusia telah kehilangan kendali atas lautan.

Ancaman yang telah mengambil alih laut adalah “deep sea fleet.” Satu-satunya yang dapat melawan ancaman ini adalah Kan-musume (secara harfiah, gadis-gadis kapal perang), gadis-gadis yang memiliki semangat kapal angkatan laut dari masa lalu.

Tag

Visio

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.