Apartemen BRANZ Mega Kuningan Rilis Final Trailer Anime, Rilis 2020?

Kreasi 6 Nov 2019

Sebelumnya pada tanggal 20 September lalu, sebuah perusahaan pengembang apartemen Tokyu Land Indonesia merilis sebuah iklan promosi anime berdurasi 36 detik. Iklan bergaya anime ini berhasil menarik perhatian wibu dan netizen di dunia maya.

Dan tepat pada Selasa (5/11) kemarin mereka merilis sebuah video iklan anime baru dengan durasi yang lebih lama, yakni 90 detik serta pengenalan karakter yang lebih jelas. Berikut ini adalah cuplikannya.

Anime berdurasi 1 menit 37 detik menjelaskan cerita secara lebih detail, terutama pada latar belakang sang gadis utama. Diceritakan dalam videonya, awalnya sang gadis ini mencintai negara Jepang setelah berkunjung ke negara tersebut. Tetapi, semuanya berubah setelah gadis itu mengunjungi Festival Indonesia di Jepang yang menampilkan kebudayaan Indonesia.

Anime ini pun juga menggambarkan visualisasi batik dan tari sembah asal Lampung dengan indah. Sementara itu, impian sang pria yang merupakan pegawai Tokyu Land Indonesia yang ingin membuat nuansa kota seperti Shibuya akan segera terlaksana.

Sebagai info, Tokyu Land Indonesia merupakan pengembang properti asal Jepang yang turut menginvestasikan proyek BRANZ Mega Kuningan, apartemen mewah di daerah Kuningan.

Pada akhir video iklan ini pun tertulis sebuah tulisan “Hopes and Dream” dengan tulisan “Coming Soon on 2020”. Belum diketahui apakah pada tahun tersebut anime ini akan dirilis dalam bentuk film atau yang lainnya.

Tag

Wahyu Soetisna

Just a person who loves to write somethings