Anime 22/7 Luncurkan Visual Baru, Ungkap Tanggal Tayang dan Cerita Episode Pertama

Pop Kultur 1 Des 2019

Visual terbaru beserta sinopsis dari anime “22/7” telah diluncurkan melalui situs resminya, Sabtu (30/11) kemarin. Visual baru ini diluncurkan dalam pertunjukan live idol group tersebut baru-baru ini di AbemaTV. Miu Takigawa (CV Nagomi Saijou) yang pemalu sekali lagi menjadi pusat perhatian:

Dikutip dari Anime News Network dan Crunchyroll, Minggu (1/12), Anime 22/7 akan tayang mulai tanggal 11 Januari 2020. Anime-nya akan tayang perdana pada 11 Januari pukul 23:00 JST di saluran Tokyo MX, Gunma TV, Tochigi TV, dan BS11. Kemudian akan diikuti di saluran ABC TV, Metele (Nagoya TV), dan CS Nippon.

AbemaTV akan menjadi layanan pertama yang menayangkan anime ini secara streaming di Jepang pada 12 Januari pukul 23:00 JST, sebelum diikuti situs lain.

Sinopsis episode pertama

Episode pertama berjudul “Sayonara, Watashi no Sasayaka na Sekai” (Farewell, My Small World)

Menceritakan tentang Takigawa Miu, seorang yang sangat pendiam tiba-tiba mendapat surat undangan misterius dari agensi bakat G.I.P.

“Anda akan membuat debut besar sebagai grup idola,” ungkap isi surat tersebut.

Miu beserta tujuh gadis lainnya dikumpulkan dan diberitahu jika mereka akan dijadikan sebagai idol. Tak hanya itu, mereka pun diajak oleh seorang atasan bernama Gda menuju kantor yang ternyata merupakan fasilitas rahasia bawah tanah.

Seperti apakah nasib para gadis tersebut? Akankah mereka berhasil debut menjadi idol?

Sebelum anime 22/7 ditayangkan di televisi, bioskop Shinjuku Wald 9 di Tokyo akan mengadakan advance screening dari dua episode pertama pada tanggal 4 Januari 2020 mendatang. Para seiyuu akan muncul di panggung dan sesi pemutaran.

Para pemeran seiyuu akan menyajikan highlights anime di sebuah acara khusus “pre-broadcast rehearsal” pada 23.00 JST di saluran Tokyo MX, Gunma TV, Tochigi TV, dan BS11.

22/7 adalah proyek digital idol 2.5D yang diproduseri oleh Akimoto Yasushi bekerja sama dengan Sony Music dan Aniplex. Sementara itu, para seiyuu yang mengisi karakter 22/7 dipastikan sama, dan bisa MedForians lihat di Twitter dan YouTube.

Tag

Visio

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.