Anime Lapis Re: LiGHTs Rilis PV Perdana, Ungkap Staf dan Seiyuu

Pop Kultur 24 Mar 2020

Pada livestream yang digelar pada tanggal 21 Maret Kemarin, Lapis Re:Lights memperlihatkan video promosi (PV) untuk seri Anime mereka yang akan tayang pada tahun ini.

Dilansir dari Anime News Network dan Crunchyroll, Senin (23/3) kemarin, Tak hanya itu, proyek gabungan antara KLab dan Kadokawa ini juga memperkenalkan seluruh seiyuu dan staf yang akan berperan dalam animenya. Selain itu, PV ini juga menampilkan lagu pembukanya, “Our STARTRAIL”:

Berikut daftar lengkap seiyuu yang terlibat:

Yukari Anzai sebagai Tiara
Risa Kubota sebagai Rosetta
Live Mukai sebagai Lavie
Iori Saeki sebagai Ashley
Mizuki Yamamoto sebagai Lynette
Hazuki Hoshino sebagai Emilia
Tomomi Mineuchi sebagai Alpha
Yū Sasahara sebagai Salsa
Yōko Nakayama sebagai Garnet
Rina Honizumi sebagai Nadeshiko
Arisa Suzuki sebagai Tsubaki
Yūko Ōno sebagai Kaede
Yūkimi Hayase sebagai Ratura
Seka Hirose sebagai Champe
Hikaru Akao sebagai Maryberry
Yuka Amemiya sebagai Angelica
Risae Matsuda sebagai Lucifer
Yū Sakuragi sebagai Yue
Saeko Oku sebagai Mille Feuille
Haruka Itou sebagai Fiona
Kana Hanazawa sebagai Eliza
Yoshino Nanjō sebagai Chloe
Yuka Amemiya sebagai Angers
Sumire Uesaka sebagai Camilla
Ayane Sakura sebagai Yuzuriha

Studio Mausu memproduksi anime Lapis Re:Lights, sementara posisi Sutradara diisi Hiroyuki Hata. Penulisan skrip dikerjakan dan diawasi oleh Kasumi Tsuchida serta Hajime Asano, sedangkan pengerjaan desain karakter dan animasi dilakukan oleh Taro Ikegami. Satoshi Hōno menggarap aransemen dan komposisi musiknya.

Tentang Lapis Re: LiGHTs

Lapis Re:LiGHTs atau dengan nama lengkap Lapis Re:LiGHTs Kono Sekai no Idol wa Mahō ga Tsukaeru adalah proyek kolaborasi antara KLab dan Kadokawa dengan menggabungkan konsep Magic World dan Idol, dimulai pada 2018 dan hingga saat ini sudah mempunyai satu album berjudul Start the Magic Hour yang sudah dijual sejak 5 Februari lalu.

Semua idol di Lapis Re:LiGHTs berjumlah 50 karakter yang dibagi menjadi 7 unit, yaitu LiGHTs, IV Klore, Supernova, Sugar Pockets, Sadistic Candy, Kono Hana wa Otome, dan Ray.

Tag

Visio

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.