Film Anime Orisinal Karya Studio Colorido, Nakineko Rilis PV Perdana

Pop Kultur 10 Mar 2020

Studio Colorido melalui situs web resmi untuk film anime orisinal keduanya, Nakitai Watashi wa Neko wo Kaburu (Wanting to Cry, I Put on a Cat atau disingkat Nakineko) telah memposting visual utama dan video promosi penuh berdurasi 60 detik yang menampilkan lagu tema “Hana ni Bourei” (A Ghost to Flowers) yang dinyanyikan oleh unit Yorushika.

Dikutip dari Anime News Network dan Crunchyroll, Selasa (10/3), dalam PV lengkap ini, Muge, yang menjelma menjadi kucing dengan kekuatan topeng misterius, dicintai oleh Hinode, sebagai kucing bernama Taro, dan dunia misterius kucing yang berhenti menjadi manusia.

Seiyuu Mirai Shida bakal berperan sebagai Miyo dan Taro, sedangkan Natsuki Hanae mengisi suara Kento. Sebagai tambahan, pemeran baru yang dikonfirmasi di antaranya Kōichi Yamadera sebagai Kucing Penjaga Toko dan Hiroaki Ogi sebagai Guru bimbingan les SMA Kusugi-sensei.

Secara harafiah, “Neko o Kaburu” dalam judul film bisa berarti “put on a cat,” tetapi biasanya berfungsi sebagai kiasan yang terkait dengan penipuan atau pura-pura.

Visual utama

Film Nakineko disutradarai oleh Junichi Sato dan Tomotaka Shibayama. Skenario film ditulis oleh Mari Okada. Film ini direncanakan akan rilis di Jepang pada 5 Juni 2020.

Kisah film Nakineko merupakan cerita bergenre fantasi romantis, dan berlatar kota Tokoname di Prefektur Aichi. Sang protagonis adalah siswa SMP tahun kedua yang eksentrik, Miyo Sasaki. Ia dijuluki “Muge (Mugendai Nazo Ningen / Infinite Mystery Person).”

Dia telah mencoba untuk mengakui cintanya kepada teman sekelasnya, Kento Hinode, tetapi dia telah sepenuhnya diabaikan. Satu-satunya cara dia bisa berada di dekatnya adalah menjadi kucing. Sementara dia bisa bersamanya hanya ketika dia berubah menjadi kucing, garis antara dirinya sebagai manusia dan dirinya sebagai kucing secara bertahap menjadi kabur.

Tag

Rizuki

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.