Film Anime Tenki no Ko Raih Penghargaan Bergengsi di Japan Academy Prize

Pop Kultur 7 Mar 2020

Film anime Tenki no Ko (Weathering With You) memenangkan penghargaan Animation of the Year di Japan Academy Prize ke-43 pada hari Jumat (6/3) kemarin.

Dihimpun dari Crunchyroll dan Anime News Network, Sabtu (7/3), film terbaru karya Makoto Shinkai ini berhasil mengalahkan tiga judul film anime terkenal lainnya yang dinominasikan, seperti Her Blue Sky, Detective Conan: The Fist of Blue Sapphire, Lupin III THE FIRST, dan One Piece Stampede.

Selain itu, band rock RADWIMPS yang menampilkan lagu tema tema / insert song dan musik soundtrack untuk film ini, juga menerima penghargaan di kategori “Outstanding Achievement in Music”.

Makoto Shinkai turut bersyukur atas penghargaan tersebut, sembari berterima kasih kepada para staf dan juga mengucapkan selamat kepada band RADWIMPS.

“Di ajang penghargaan Japan Academy Prize, RADWIMPS memenangkan penghargaan Outstanding Achievement in Music, dan ‘Tenki no Ko’ menerima penghargaan dalam kategori Animation of the Year. Selamat, RADWIMPS! Juga, ungkapan terima kasih dari lubuk hati saya untuk semua staf yang berupaya keras dalam film ini dan penonton yang mendukung kami. Saya harap dapat melihat Anda lagi dalam film saya berikutnya!,” tulis Shinkai dalam cuitannya di Twitter.

Ini adalah hadiah penghargaan terbesar pertama untuk sutradara berusia 47 tahun ini. Film sebelumnya Kimi no Na wa. / Your Name.in 2016, yang memperoleh hampir dua kali lebih banyak box office dari pada Weathering With You di Jepang, hanya memenangkan Best Screenplay Award.

Sebelumnya, penghargaan Animation of the Year tahun lalu dimenangkan oleh Film Anime Mirai. Beberapa judul film anime lain yang pernah memenangkan kategori ini di antaranya adalah The Girl Who Leapt Through Time, Tekkonkinkreet, Ponyo, Summer Wars, The Secret World of Arrietty, From Up On Poppy Hill, Wolf Children, The Wind Rises, Stand By Me Doraemon, The Boy and The Beast, In This Corner of the World, dan Night is Short, Walk On Girl.

Tag

Rizuki

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.