Pemutaran Film Live Action Grand Blue Ditunda

Pop Kultur 4 Apr 2020

Satu lagi pemutaran film kembali masuk ke dalam daftar tunda. Situs web resmi untuk film live action adaptasi manga komedi karya Kenji Inoue dan Kimitake Yoshioka, Grand Blue mengumumkan pada hari Jumat (3/4) kemarin bahwa film tersebut ditunda dari tanggal rilis semula, yakni 29 Mei 2020.

Dihimpun dari Anime News Network dan Crunchyroll, Sabtu (4/4), penundaan tersebut dikarenakan kekhawatiran akan penyakit Virus Corona (COVID-19). Hingga artikel ini ditulis, situs resminya belum mengumumkan tanggal rilis baru. Informasi tersebut akan disampaikan di kemudian hari.

Adaptasi live action dari manga yang juga dikenal sebagai Grand Blue Dreaming itu menceritakan Iori Kitahara (dibintangi Ryō Ryūsei) ketika ia bersiap untuk memulai kuliahnya di Semenanjung Izu. Meskipun berusaha menjauhkan diri dari klub selam lokal — yang kegiatannya terutama mabuk dan telanjang — ia mendapati dirinya terhanyut dalam kejenakaan mereka.

Film live action Grand Blue juga dibintangi Atsuhiro Inukai (yang bermain sebagai Kōhei Imamura, sesama mahasiswa baru yang bertemu Iori melalui keadaan yang aneh.

Tsutomu Hanabusa menyutradarai film live action ini, dengan produksi dari Studio “THEFOOL,” Warner Bros. Jepang bertindak sebagai distributor film. Band sumika akan membawakan lagu tema film “Zekkyō Serenade” (Shouting Serenade).

Inoue dan Yoshioka meluncurkan manga Grand Blue di penerbit Kodansha’s melalui majalah Good! Afternoon di bulan April 2014. Manga ini kemudian mendapatkan adaptasi anime televisi yang ditayangkan perdana pada Juli 2018.

Tag

Visio

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.