[Review] Overdrive City, Game yang Bikin Nostalgia dengan Car Town

Gaming 23 Apr 2020

MedForians yang punya akun Facebook sejak 2010-an, pasti pernah dengar game yang berjudul Car Town? Ya, game bergenre Tycoon yang menjadikan para pemain sebagai pemilik bengkel ini, sangat ramai dimainkan oleh para pengguna Facebook pada masa itu, tak terkecuali dengan penulis.

Car Town ditutup!

Namun sayangnya, pada tahun 2014, Cie games sebagai developer game Car Town, akhirnya menutup layanan game ini dari platform Facebook. Kurang jelasnya alasan ditutupnya layanan game ini, membuat para pemain Car Town merasa kecewa dengan developer game ini. Sebelumnya, Cie games juga meluncurkan Car Town EX untuk pasar Asia, yang hampir sama dengan Car Town biasa, tapi game tersebut pada akhirnya juga tutup pada tahun 2014.

Selain itu, franchise game Car Town dilanjutkan oleh Miniclip sebagai developer game Car Town untuk platform mobile, dengan nama Car Town Streets. Game tersebut dirilis pada tahun 2012 dan eksklusif untuk pengguna iOS.

Pada tahun 2014, mereka akhirnya merilis Car Town Streets untuk pengguna Android. Namun sayangnya, game ini mengalami kegagalan dan akhirnya menutup layanannya pada akhir tahun 2015. Sejak saat itu, para pemain mengharapkan kedatangan dari game Car Town terbaru.

Overdrive City

Game Overdrive City dibuat oleh developer game ternama yaitu Gameloft. Game ini baru saja diluncurkan pada akhir tahun 2019 lalu. Untuk gameplay dari game ini, hampir mirip dengan game Car Town Streets, dengan sedikit bumbu dari game Simcity Buildit garapan EA games. Dengan memainkan game ini, rasa rindu terhadap game Car Town akan terobati. Tidak sampai di situ, di dalam game ini juga terdapat beberapa fitur menarik yang akan kita bahas satu satu.

Sistem mendapatkan uang

Untuk mendapatkan uang dalam game ini ada dua cara, yaitu memenuhi permintaan pelanggan dan menjual barang melalui marketplace. Fitur ini sebelumnya sudah ada dalam game Simcity Buildit milik EA.

Permintaan pelanggan

Dalam memenuhi permintaan pelanggan, ada dua cara lagi, yaitu dengan cara menyervis mobil mereka melalui bengkel, dan membuat mobil lalu menjual melalui jalur trucking. Selain itu, jika pemain menyervis mobil pelanggan, pemain juga dapat 1 kunci, yang berfungsi sebagai energi untuk melakukan balapan.

Mendapatkan uang melalui servis kendaraan
Mendapatkan uang dari menjual mobil sesuai pesanan

Berjualan dalam marketplace

Di dalam fungsi marketplace ini, pemain bisa melakukan transaksi jual beli sesuai dengan kebutuhan yang kita inginkan.

Tampilan saat menjual barang
Tampilan kita saat ingin membeli barang

Sistem produksi

Dalam usaha mencari uang di atas, pemain bisa memproduksi beberapa item secara gratis. Nantinya, item tersebut dapat dijual, atau dikombinasikan menjadi suatu item tertentu, yang bisa digunakan untuk berbagai macam hal, seperti membuat mobil, membuat komponen mobil, dan lain-lain.

Tampilan dalam proses ketika membuat item
Tampilan dalam proses membuat mobil

Layout kota dan berkunjung ke kota teman

Sama seperti game Simcity Buildit, dalam game ini, kita bebas mendesain layout tata kota. Tidak hanya itu, pemain juga bisa berkunjung ke kota milik teman, dan bisa juga membeli barang dari tempat penjualan di kota teman tersebut.

Tampilan layout kota milik penulis
Tampilan layout kota milik orang lain

Fitur daily login

Sama seperti game mobile lainnya, dalam game ini juga terdapat fitur daily login dengan hadiah yang berbeda setiap harinya. Dalam screenshot milik penulis, bila login selama 1 bulan (28 kali) , pemain bisa mendapatkan mobil secara gratis.

Fitur daily login

Sistem mobil

Didalam game ini, kalian bisa memodifikasi mobil, tetapi hanya warnanya saja. Selain itu, kalian juga bisa mengupgrade kemampuan mobil, dengan cara memproduksi part yang dibutuhkan. Sistem untuk mendapatkan mobil di game ini cukup unik, karena pemain harus mengumpulkan sejumlah kartu yntuk bisa membuka mobil tersebut.

Untuk menaikkan rating mobil juga sama, yakni harus mengumpulkan kartu dari mobil tersebut. Namun, tidak selamanya kartu dapat mudah dicari. Ada beberapa mobil yang kesempatan mendapatkan kartunya hanya pada saat-saat tertentu. Untuk koleksi mobil masih sedikit, namun penulis berharap ke depannya akan ditambah lagi.

Tampilan saat memodifikasi warna mobil
Tampilan saat mengupgrade mobil
Galeri koleksi mobil
Tampilan ketika koleksi kartu untuk membuka mobil sudah lengkap
Ketika mobil yang sudah lengkap dapat dibuka

Sistem balapan

Dalam game ini, gameplay dalam balapan semuanya sama, hanya saja ada beberapa balapan yang harus menggunakan energi khusus dan mobil khusus. Untuk mendapatkan energi khusus, pemain harus memproduksi beberapa item yang nantinya akan dapat ditukar dengan energi tersebut. Untuk cara bermain balapan, pemain hanya perlu memainkan gas dengan cara ditekan dan dilepas, sama seperti permainan jadul, slot car.

Tampilan ketika memainkan balapan
Tampilan dalam career mode
Tampilan dalam race trials mode
Tampilan dalam event mode

Kekurangan dalam game ini

Secara gameplay dan fitur dalam game ini, penulis merasa sangat puas, apalagi game ini masih memiliki ukuran yang masih relatif kecil, dan bisa dimainkan di smartphone penulis dengan lancar. (Note, smartphone yang digunakan adalah Vivo Y93 tahun 2018).

Namun, ada beberapa catatan yang harus dilakukan pihak developer, karena pada saat-saat tertentu terjadi sebuah bug, yang mengakibatkan tidak terinputnya perintah dari pemaib. Semoga hal tersebut dapat diatasi pada update-update selanjutnya.

Kesimpulan

Game Overdrive City sangat cocok bagi kalian yang suka dan hobi dengan otomotif seperti penulis. Selain itu, game ini juga bisa menjadi obat rindu ketika bermain game Car Town pada masa lalu.

Namun, game Overdrive City membutuhkan strategi khusus dalam bermain dan tidak dapat dimainkan dalam waktu cepat karena proses produksi juga memakan waktu yang variatif. Game ini tidak cocok buat kalian yang mengejar genre balapan karena sejatinya, game ini lebih ke arah genre Tycoon daripada balapan.

Itu saja opini penulis tentang review game Overdrive City, semoga game ini menjadi salah satu referensi dari game kalian dikala berada #DiRumahAja. Jika ada kritik dan saran mengenai ulasan ini, silahkan berkomentar di bawah.

Tag

Dimas Febrianto Pratama

Tech Enthusiast, Kuli Jawa