Sendirian Aja? Kamu Bisa "Mutualan" di KOONGYA Draw Party

Gaming 12 Apr 2020

Sudah mulai jenuh dengan rutinitas di rumah? Kamu sepertinya perlu perubahan, salah satunya adalah bermain KOONGYA Draw Party.

Game terbaru dari Netmarble ini dapat membuat otak kalian berjalan kembali ke performa optimal. Kamu bisa memainkan kuis-kuis lucu dan menarik, bahkan mencari kenalan baru di game ini.

KOONGYA, Bermain dengan 3 Mode Menarik

Kalau kalian belum tahu, Netmarble menawarkan 3 mode utama dalam game ini. Mode tersebut adalah Stage, Adventure, dan Party.

Mode Stage adalah mode yang akan pertama kali mainkan pada saat masih awal bermain. Kalian akan melewati 1 stage dengan menyelesaikan kuis yang diberikan. Kamu hanya punya waktu terbatas untuk menjawabnya, jadi berpikir kreatif ya!

Tenang saja, dalam game ini ditawarkan 2 macam Power Up, yaitu semacam petunjuk untuk memudahkan kalian memilih huruf yang tepat, dan kemampuan untuk menghentikan waktu selama beberapa detik.

Kamu bisa mendapatkan Power Up tersebut setiap kali menyelesaikan kuis, hadiah, atau beli menggunakan in-game currency.

Game kasual ini tidak hanya menawarkan main kuis dan naik stage, namun juga dapat menyelesaikan kuis hasil buatan orang lain. Dengan mode Adventure, kamu dapat melihat orang-orang di sekitar mu yang telah membuat kuis. Jika kamu cukup kreatif dan tertantang, kamu bisa coba kuis buatan mereka. Tapi hati-hati, ya, karena mode ini cenderung lebih sulit daripada Stage!

Mode ketiga adalah Party, yang memungkinkan kalian untuk bermain bersama dengan pemain lain. Bahkan, kamu bisa membuat room dengan kapasitas maksimal 100 orang. Terdapat juga fitur yang dapat mengaktifkan mikrofon di HP, jadi kamu bisa ngobrol pakai suara.

Main Bareng Karakter, Bisa Cari Teman!

Game sepertinya tidak terlalu nyaman kalau tidak ada teman-teman ya? Nah tenang saja, di KOONGYA Draw Party, kamu bisa mencari orang lain dengan menggunakan fitur pertemanan. Kamu bisa mencari username lalu follow mereka. Kamu juga bisa difollow orang lain.

Jadi, disini kamu bisa saling mutualan dan kenalan. Siapa tau kamu dapat teman online baru disini kan?

Kalau kamu tidak ingin berinteraksi dengan manusia asli, maka karakter-karakter lucu di game kasual Netmarble ini bisa menemani mu.

Kamu tinggal pergi ke menu Karakter, lalu disini akan ada pilihan karakter yang tersedia di game dan karakter yang kamu punya.

Kamu bisa melakukan kustomasi karakter, mulai dari mendandani dan sebagainya. Kamu bisa melakukan level-up karakter untuk menghasilkan reward menarik. Bahkan, ada semacam taman bermain buat karakter kamu. Nanti di taman bermain ini karakter tersebut dapat menemukan reward menarik, seperti Power Up Jeda, koin, dan lain-lain.

Kuis Membosankan? Buat Saja Sendiri!

Mungkin kamu sudah sering bermain dan menyelesaikan berbagai macam kuis, tapi sudah mulai bosan. Kalau kamu menganggap dirimu kreatif, cobain deh fitur membuat kuis sendiri!

Kamu bisa membuat kuis sendiri menggunakan fitur menggambar bawaan. Kamu tinggal pergi ke Mode Adventure, lalu di sebelah kanan bawah ada tombol daftarkan kuiz. Akan ada pilihan kata yang dapat digunakan, lalu kamu tinggal pilih dan gambar ilustrasinya.

Nanti akan disediakan alat dan bahan yang dapat kamu gunakan untuk menggambar, seperti pensil, warna, dan lain-lain.

Setelah kamu selesai menggambar, kamu bisa menyimpannya atau mengsubmit kuis tersebut. Hasil gambar kamu bisa ditemukan di menu Galeri. Jika sudah disetujui, maka kuis kamu akan tersedia online dan bisa dimainkan pemain lain.

Bagi kamu yang butuh kegiatan baru #DirumahAja, KOONGYA Draw Party cocok banget buat kamu. Dalam keseharianmu, kalian bisa memainkan game ini sebentar untuk menghilangkan stress yang kamu alami. Kamu juga bisa berkomentar dan berbincang dengan orang lain di sini lho.

Kalau kamu tertarik, kamu bisa download game tersebut di Play Store atau App Store.

Yuk mainkan dan bawakan keceriaan dalam kegiatan #DirumahAja kamu!

Tag

Yehezkiel Frederik Ruru

Photography, Technology and Videography Enthusiast