[BREAKING NEWS] YouTube Down Pagi Ini, Situs Tidak Dapat Diakses

Teknologi 15 Mei 2020

Layanan video berbasis streaming milik Google yaitu YouTube, pada pagi hari ini kembali mengalami downtime dan tidak dapat diakses.

Dilansir dari situs downdetector.id, layanan tersebut tidak dapat diakses oleh para penggunanya di berbagai wilayah seluruh dunia sejak pukul 06.00 WIB.

Wilayah-wilayah yang mengalami downtime diantaranya di Amerika Serikat, Indonesia, Sebagian besar wilayah Eropa, dan Jepang.

Saat mengakses YouTube melalui aplikasi mobile di Android, aplikasi tersebut menampilkan pesan “Terjadi masalah pada server” dengan kode error 429. Home feed YouTube tidak dapat menampilkan konten, dan video tidak dapat ditampilkan.

Namun setelah beberapa kali dilakukan refresh, tetap saja pesan tersebut kembali muncul, dan layanan tidak dapat digunakan.

Di jejaring sosial Twitter, hastag “#YouTubeDown”, sempat menjadi trending pada pagi hari ini.

Tagar #YouTubeDown yang trending di Twitter

Update (06.40 WIB):
Layanan Youtube sudah bisa diakses kembali dengan lancar.

Kemungkinan penyebab YouTube down disebabkan oleh lonjakan pengguna di saat yang bersamaan saat karantina mandiri pandemi COVID-19.

Hingga saat ini belum ada pengumuman resmi dari pihak YouTube tentang masalah down-nya layanan YouTube.

Tag

Dimas Febrianto Pratama

Tech Enthusiast, Kuli Jawa