Diundur, Musim Kedua Anime Gotoubun no Hanayome Tayang Januari 2021

Pop Kultur 7 Mei 2020

Setelah baru saja merayakan ulang tahun kembar lima saudari Nakano, justru kabar buruk kali ini menghantui penayangan sekuelnya.

Dilansir dari Crunchyroll dan Anime News Network, situs web dan Twitter resmi untuk anime Gotoubun no Hanayome (The Quintessential Quintuplets) mengumumkan pada hari ini, Kamis (7/5) bahwa musim kedua anime TV dari adaptasi manga komedi romantis karya Negi Haruba itu akan diundur dari siaran semula bulan Oktober 2020 ke Januari 2021 di Jepang via saluran TBS.

Alasan penundaan dari sekuel yang berjudul resmi Gotōbun no Hanayome ∬ (The Quintessential Quintuplets ∬) itu dikarenakan dampak dari Virus Corona (COVID-19) serta Keadaan Darurat sekarang di Jepang yang diperpanjang.

Pihak staf dan komite produksi juga mengungkapkan bahwa pengunduran jadwal tayang ini juga demi menjaga kesehatan dan keselamatan para seiyuu dan anggota staf. Mereka meminta dukungan fans berkelanjutan karena mereka sedang berusaha untuk menghasilkan karya anime yang sangat baik.

The Quintessential Quintuplets ∬ diproduksi oleh Studio Bibury Animation yang menggantikan Tezuka Productions dan disutradarai Kaori. Keiichiro Ochi kembali sebagai penulis skrip seri.

Untuk susunan seiyuu dari protagonis Fuutarou Uesugi dan kembar lima saudari Nakano dipastikan sama seperti musim pertama anime Gotoubun no Hanayome yang rilis Januari tahun lalu.

Sinopsis

Uesugi Fuutarou, siswa kelas dua sekolah menengah atas dari keluarga miskin, menerima tawaran yang sangat menarik untuk bekerja paruh waktu sebagai tutor. Tetapi, murid-muridnya ternyata adalah perempuan dari kelasnya sendiri!

Terlebih lagi, mereka kembar lima dari keluarga Nakano, dan kelimanya cantik semua, tetapi kebetulan merupakan siswi bermasalah yang memiliki nilai rendah dan benci belajar! Sepertinya tugas pertamanya adalah memenangkan kepercayaan semua saudari Nakano?!

Tag

Rizuki

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.