Kocak nan Badass, Zenitsu dari Kimetsu no Yaiba Hadir dalam Versi Nendoroid

Figure 15 Mei 2020

Good Smile Company kembali merilis nendoroid barunya. Kali ini, mereka merilis nendoroid karakter Zenitsu Agatsuma, pemburu iblis pengguna jurus pernapasan petir (Kaminari no Kokyuu) dari serial manga populer karangan Koyoharu Gotouge yang sebentar lagi tamat, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba.

Dilansir dari website Good Smile Company via Crunchyroll, Nendoroid Zenitsu ini hadir dengan empat lempeng wajah yang mencakup ekspresi standar, ekspresi tertidur, ekspresi memerah, dan ekspresi terkejut.

Nendoroid pemburu iblis yang bakal menjadi calon suami dari adiknya Tanjiro, Nezuko ini juga akan dilengkapi beberapa item lainnya secara opsional, seperti pedang Nichirin dan bagian kaki terpisah dengan pose lain.

Semuanya dapat dipadukan oleh fans untuk menciptakan pose sesuai anime-nya, seperti serangan kilat saat tertidur atau pingsan, Ichi no Kata Hekireki Issen, maupun pose kocaknya sehari-hari.

Kyou Hobby Shop telah membuka pre-order untuk pemesanan nendoroid Zenitsu Agatsuma ini sampai tanggal 30 Juni 2020 nanti. Adapun harga nendoroid ini dibanderol sebesar Rp.750.000,- dengan minimum pembayaran DP Rp.200.000,-.

Nendoroid ini direncanakan rilis pada bulan Oktober mendatang, dan penggemar bisa melunasi itemnya saat tiba sekitar bulan November.

Masih kemahalan? MedForians bisa menggunakan voucher diskon 5% MEDFORKYOU saat memesan nendoroid Zenitsu Agatsuma secara pre-order dengan mengakses tautan berikut.

Jadi, tunggu apa lagi? Buruan khilaf Nendoroid Zenitsu, sebelum kehabisan!

Tag

Wahyu Soetisna

Just a person who loves to write somethings