Sekuel Film Live Action Kingdom Resmi Dikonfirmasi

Pop Kultur 29 Mei 2020

Situs web resmi untuk adaptasi film live action dari manga petualangan dan sejarah karya Yasuhisa Hara, Kingdom pada hari ini, Jumat (29/5) mengumumkan bahwa sekuelnya telah mendapat lampu hijau, dan sekarang sedang dikerjakan.

Dilansir dari Crunchyroll dan Anime News Network, seluruh staf dan aktor pemeran utama dikonfirmasi bakal kembali melanjutkan perannya.

Shinsuke Sato dipastikan akan kembali mengisi kursi sutradara. Penulis manga Yasuhisa Hara ikut menulis skenario sekuel bersama dengan Sato.

Seluruh anggota pemeran utama, termasuk Kento Yamazaki (Shin / Li Xin), Ryo Yoshizawa (Ei Sei / Ying Zheng), dan Kanna Hashimoto (Ka Ryo Ten / He Liao Diao) dikonfirmasi kembali mengisi karakternya masing-masing.

Selain ketiga aktor dan aktris, berikut susunan lengkap pemeran lainnya:

Yo Tanwa: Masami Nagasawa
Seikyo: Kanata Hongou
Heki: Shinnosuke Mitsushima
Shoheikun: Masahiro Takashima
Tou: Jun Kaname
Ouki: Takao Ohsawa

Jadwal rilis dari sekuel live action Kingdom akan diumumkan di kemudian hari. Hara selaku mangaka-nya turut menggambar ilustrasi (lihat di bawah) untuk merayakan pengumuman film sekuel tersebut.

Berikut pesan dari Yasuhisa Hara:

“Sekuel film live action Kingdom sedang dalam pengerjaan! Berkat fakta bahwa lebih banyak orang daripada yang kita bayangkan menonton film pertama, hal itu telah menyebabkan munculnya sekuel. Terima kasih banyak! Saya merasa senang terlibat dalam pembuatan skenario film yang panjang kali ini juga. Ouki berkata kepada Shin, “Mari kita bertemu di medan perang.” Ini akan menjadi penggambaran yang solid dari dunia itu. Saya percaya bahwa orang akan menikmati medan perang dan drama yang akan tetap ada dalam sejarah film Jepang dengan skala yang lebih besar daripada film sebelumnya. Jadwal rilis ini masih baru akan diumumkan beberapa waktu lagi, tapi tolong, semuanya, saya harap kalian menantikannya.”

Film pertama Kingdom dibuka di 341 bioskop Jepang pada bulan April 2019 dan menjual 506.861 tiket untuk mendapatkan 690.219.500 yen (sekitar US $ 6,17 juta) dalam tiga hari pertama pemutaran perdananya.

Film yang disutradarai Sato ini telah meraih 5,73 miliar yen dari total total penjualan domestiknya, menjadikan film sebagai live action Jepang terlaris tahun 2019.

Tag

Rizuki

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.