Toei Tunda Penayangan Episode Baru Kamen Rider Zero One dan Mashin Sentai Kiramager

Pop Kultur 11 Mei 2020

Toei mengumumkan pada hari Minggu (10/5) bahwa mereka menunda episode baru dari seri Tokensu live-action Tokusatsu Kamen Rider Zero-One dan Mashin Sentai Kiramager karena efek dari pandemi penyakit virus Corona baru (COVID-19).

Dilansir dari Anime News Network dan Tokusatsu Network, Toei sebaliknya akan menayangkan rekap pertama dalam dua bagian khusus untuk Kamen Rider Zero One berjudul “President Special PART.01 & PART.02” pada 17 dan 24 Mei. Episode rekap mengulas pertempuran awal sang Kamen Rider dari perspektif protagonis Aruto Hiden (Fumiya Takahashi) dan Izu (Noa Tsurushima).

Toei sempat membocorkan informasi tentang versi rambut panjang Izu yang terlihat di kredit pembukaan acara. Menyusul pada 31 Mei, retrospektif tambahan berjudul “Shooting Special” akan mengudara, yang diceritakan dari perspektif Isamu Fuwa / Kamen Rider Vulcan (Ryutaro Okada).

Toei juga bakal menyiarkan film Mashin Sentai Kiramager Episode Zero pada hari yang sama, 24 Mei. Film ini awalnya dibuka di bioskop-bioskop Jepang pada 8 Februari lalu, bersama Ryusoulger VS Lupinranger VS Patranger awal tahun ini. Pada 24 Mei, versi khusus episode 1 dan 2, yang menampilkan potongan baru, akan disiarkan.

Bintang sekaligus aktor utama Jūru Atsuta / Kirama Red dari Mashin Sentai Kiramager, Rio Komiya sempat didiagnosis menderita COVID-19 pada akhir Maret. Dia kemudian dirawat di rumah sakit, tetapi dinyatakan sembuh pada 9 April. Toei sempat menutup studionya untuk disinfeksi setelah sang aktor menderita penyakit tersebut.

Tag

Rizuki

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.