Asus Rilis Laptop Bisnis Teringan di Kelasnya, ExpertBook B9

Teknologi 3 Jun 2020

Jika MedForians mencari brand laptop yang dapat diandalkan, percayakan saja pilihan kalian pada Asus. Terutama jika kalian mencari laptop untuk bisnis.

Dilansir dari Tekno Kompas, brand tekno ini baru saja merilis flagship untuk “Expert Series” yaitu Asus ExpertBook B9. Laptop ini diperkenalkan melalui acara peluncuran yang digelar secara online, Selasa (2/6) kemarin.

Jimmy Lin selaku Asus Southeast Asia Regional Director menjelaskan bahwa ExpertBook B9 dirancang secara ramping dan minimalis untuk efisiensi saat dibawa kemanapun.

“Asus ExpertBook B9 merupakan laptop bisnis 14 inci paling ringan di dunia,” kata Jimmy ketika memperkenalkan laptop tersebut. ExpertBook B9 memiliki berat kurang dari 1 kg. 

Figur yang menakjubkan tersebut dihasilkan dari bahan untuk bodi laptop sendiri, yaitu magnesium lithium.

Namun, kalian tidak boleh meragukan ukuran yang tipis dari laptop ini, karena ExpertBook B9 telah mengantongi sertifikat standar militer MIL-STD-810G yang berarti ini sudah lulus dalam tahap uji coba dan mampu menahan beban hingga 30 kg dari atas ataupun bawah laptop, tanpa merusak layar atau motherboard.

Asus membekali ExpertBook B9 dengan dapur pacu prosesor Intel Core i7 generasi ke-10 (Quad-core, 1,8 GHz) dengan RAM sebesar 16 GB dan SSD 2 TB. ExpertBook B9 hadir dalam dua varian yang berbeda berdasarkan bobot dan baterainya.

Untuk varian pertama, ExpertBook B9450 hadir dengan bobot 870 gram dilengkapi dengan baterai berkapasitas 330 Wh yang sudah mendukung “fast charging”. Sedangkan varian kedua memiliki bobot 970 gram dengan baterai sebesar 66 Wh.

Baterai berkapasitas jumbo ini diklaim mampu bertahan selama 24 jam dalam satu kali pengisian. Laptop ini diklaim cocok untuk digunakan saat bekerja dari rumah. Aktivitas telekonferensi didukung microphone yang dirancang secara khusus untuk mengatasi dan menghilangkan noise atau suara-suara yang mengganggu.

Dan berikut ini adalah berbagai varian dari ExpertBook B9 beserta harganya:

  • RAM 8 GB, SSD 512 GB, baterai 33 Whr: Rp 27,5 juta
  • RAM 16 GB, SSD 512 GB, baterai 66 Whr: Rp 28,5 juta
  • RAM 16 GB, SSD 512 GB, baterai 66 Whr: Rp 30,1 juta
  • RAM 16GB, SSD 1 TB , baterai 66 Whr: Rp 32,5 juta
  • RAM 16 GB, SSD 1 TB, baterai 66 Whr: Rp 35 juta
  • RAM 16 GB, SSD dual 1 TB, baterai 66 Whr: Rp 37 juta

Tag

Yoan Fernanda

Seorang penggemar Pop Culture, baik Western, Korea, maupun Jepang. Dan seorang Petrolhead, fans berat Subaru #FL4TISJUSTICE