Attack on Titan Bakal Berkolaborasi dengan Game Mobile Nanatsu no Taizai Dalam Waktu Dekat

Pop Kultur 28 Jun 2020

Sebuah kolaborasi tak terduga kembali diumumkan oleh serial manga dan anime Attack on Titan (Shingeki no Kyojin). Seri manga terkenal itu bakal berkolaborasi dengan game mobile RPG besutan Netmarble, Nanatsu no Taizai Netmarble ~ Hikari ke Yami no Grand Cross (The Seven Deadly Sins: Grand Cross of Light and Darkness).

Dilansir dari Anime News Network, Minggu (27/6), event crossover keduanya itu akan dimulai di Jepang pada Selasa (29/6) nanti.

Saluran YouTube dari gim ini turut meluncurkan video promosi (PV) singkat terkait event crossover itu pada hari Kamis (24/6) lalu. Berikut cuplikannya:

Videonya sendiri dibuka dengan aksi Diane dalam wujud raksasanya berusaha melawan para Titan yang seukuran dengannya, sebelum memperkenalkan seluruh karakter utama The Seven Deadly Sins yang ikut membantu Diane.

Tak lupa dalam video juga menampilkan aksi Meliodas dan Ban dalam mengalahkan banyak Titan.

Dalam durasi akhir video ini memperlihatkan Levi, pemimpin Survey Corps yang muncul bersama Mikasa Ackerman untuk membantu, serta Eren Yaeger dalam wujud Titannya.

Berbagai bonus telah disiapkan untuk menyambut event crossover tersebut. Belum diketahui apakah event crossover Attack on Titan dan game mobile Nanatsu no Taizai itu hanya berlaku di Jepang saja atau bisa jadi bakal menyambangi server global.

Attack on Titan sebelumnya telah berkolaborasi dengan sejumlah judul game smartphone ternama di Jepang, termasuk Puzzle & Dragons dan Chain Chronicle.

Tag

Visio

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.