Manga Komedi Ijiranaide, Nagatoro-san Diadaptasi Jadi Anime

Pop Kultur 3 Jul 2020

Sebuah situs web dan akun Twitter telah dibuka pada hari Kamis (1/7) untuk mengumumkan bahwa manga komedi karya Nanashi, Don’t Mess with Me, Nagatoro (Ijiranaide, Nagatoro-san) mendapatkan adaptasi anime televisi.

Dilansir dari Anime News Network dan Crunchyroll, Sumire Uesaka menyuarakan heroine utama Nagatoro. Sedangkan untuk seiyuu yang mengisi suara protagonis senpai cowok akan diumumkan di kemudian hari.

“Ketika saya pertama kali melihat Nagatoro untuk pertama kalinya, saya terkejut dengan keisengannya, tetapi saya lebih terkejut lagi juga oleh kelucuannya yang tiba-tiba. Saya akan melakukan yang terbaik untuk mengekspresikan berbagai aspek menariknya!,” ujar seiyuu yang akrab disapa Sumippe itu.

Selain pengumuman adaptasi anime, sebuah visual yang menampilkan Nagatoro serta susunan staf produksi turut diumumkan.

Ijiraniade Nagatoro-san, Sinopsis dan Staff

Hirokazu Hanai menyutradarai anime yang diproduksi Studio Telecom Animation Film, dan Taku Kishimoto menggarap skrip seri. Misaki Suzuki mendesain karakter, dan Gin menyusun aransemen musik.

Nanashi memulai debut manga Don’t Mess with Me, Nagatoro (Ijiranaide, Nagatoro-san) di situs Pocket Magazine milik Kodansha pada November 2017. Volume manga kedelapan akan dikirimkan di Jepang pada 9 Juli nanti.

Nagatoro adalah siswa baru di sekolah menengah yang suka menggoda dan menjahili teman lelakinya yang lebih tua!

Apa motivasinya dan mengapa Senpai tahan dengannya? Apakah Nagatoro hanya ingin membuat kesengsaraan untuk Senpai? Atau mungkin dia diam-diam menyukainya?

Tag

Rizuki

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.