Member Hey! Say! JUMP, Kei Inoo Dinyatakan Positif COVID-19

Pop Kultur 16 Agt 2020

Kei Inoo, salah satu member dari grup musik j-pop Hey! Say! JUMP dinyatakan positif terpapar COVID-19. Pernyataan ini langsung diumumkan via kantor Johnny Jimusho dengan cukup singkat.

Adapun dalam pernyataan tersebut menyatakan bahwa ia melaksanakan tes PCR dan memastikan bahwa hasil tersnya positif pada 12 Agustus 2020.

Dilansir dari Neo Tokyo 2099 dan Arama Japan, Kei Inoo sendiri saat ini tengah menjalani masa isolasi mandiri di rumahnya. Setelah mendapatkan kabar bahwa rekannya positif terpapar COVID-19, seluruh personel Hey! Say! JUMP pun juga melaksanakan tes PCR namun untungnya semua hasilnya negatif.

Sebelumnya pada tanggal 6 Agustus yang lalu, Kei Inoo sempat mengalami sedikit demam. Tetapi karena Johnny Jimusho telah proaktif untuk memastikan kesehatan para personel, staf, dan penonton mereka, Johnny pun memberinya antibodi. Namun pada tanggal 12 Agustus, Kei Inoo dinyatakan positif terpapar COVID-19.

Inoo sendiri tidak muncul di “Mezamashi TV” Fuji TV karena kondisi fisiknya yang sedang tidak baik. Hal ini diumumkan langsung oleh Miyake Shoji.

Bulan lalu, Hey! Say! JUMP sendiri merilis single terbaru mereka yang bertajuk “Last Mermaid”.

Virus COVID-19 yang menerjang berbagai negara di dunia ikut menjangkiti banyak kalangan, termasuk public figure. Di Jepang sendiri setidaknya ada beberapa publik figur populer yang terpapar virus yang berasal dari Wuhan China ini, di antaranya gitaris One OK Rock Toru Yamashita, pemeran ranger merah Ryo Kamiya, serta seiyuu Kibutsuji Muzan Toshihiko Seki.

Tag

Wahyu Soetisna

Just a person who loves to write somethings