Fire Force dan Kanokari Jadi Serial Terpopuler di Netflix Jepang Saat Ini

Pop Kultur 21 Sep 2020

Layanan streaming Netflix untuk wilayah Jepang telah merilis daftar peringkat serial yang paling populer di platform tersebut untuk musim ini. Berdasarkan peringkat tersebut terdapat dua anime ongoing, yaitu Fire Force dan Rent a Girlfriend berhasil menduduki peringkat lima besar sebagai serial yang paling populer untuk saat ini.

Dilansir dari Crunchyroll, adaptasi anime dari manga karya Atsushi Ohkubo, Enen no Shobotai atau lebih dikenal sebagai Fire Force berhasil menduduki peringkat pertama sebagai serial yang terpopuler di Netflix Jepang untuk saat ini. Sementara itu, anime adaptasi manga karya Reiji Miyajima, Kanojo Okarishimasu atau Rent a Girlfriend menduduki peringkat keempat. Hal ini langsung dikonfirmasi oleh akun Twitter resmi milik Miyajima.

Adapun pada peringkat kedua dan ketiga diduduki oleh dua serial K-drama, yaitu Crashing Landing on You dan Gangnam Beauty.

Sebelumnya, K-drama biasanya menduduki 5 tempat teratas sebagai serial terpopuler di Netflix Jepang. Hanya sedikit anime yang mampu menduduki peringkat 5 besar dalam jajaran serial terpopuler Netflix tersebut, diantaranya seperti Demon Slayer : Kimetsu no Yaiba dan Re : Zero Kara Hajimeru Isekai Seikatsu.

Serial manga Fire Force diluncurkan Atsushi Ohkubo melalui majalah Kodansha Weekly Shonen Magazine pada September 2015. Serial ini menjadi salah satu karyanya yang populer selain Soul Eater. Manga ini mendapatkan adaptasi anime 24 episode pada bulan Juli 2019 dan musim keduanya tayang pada Juli tahun ini.

Sementara itu, serial manga komedi romantis karya Reiji Miyajima, Kanojo Okarishimasu juga mendapatkan adaptasi anime pada Juli tahun ini. Anime ini disutradarai oleh Kazuomi Koga dan diproduksi oleh TMS Entertainment.

Tag

Wahyu Soetisna

Just a person who loves to write somethings