[AutoTekno] Toyota Gazoo Racing Perkenalkan Hypercar LeMans Hybrid GR010

Teknologi 17 Jan 2021

Untuk bersaing dalam ajang balap endurance yang berdurasi selama berjam-jam, dibutuhkan "senjata" yang dapat melesat dengan cepat dan tentunya tahan lama. Termasuk brand otomotif asal Jepang, yaitu Toyota.

Perkenalan

Dilansir dari situs FIA WEC dan Toyota UK, divisi balap Toyota Gazoo Racing baru saja merilis GR010. Sebuah hypercar hybrid yang akan digunakan oleh tim Gazoo Racing dalam ajang balap endurance 24 jam LeMans.

Mobil ini dikembangkan selama 18 bulan terakhir dalam kemitraan oleh para insinyur di kantor pusat tim di Cologne, Jerman dan ahli powertrain hybrid listrik di Higashi-Fuji di Jepang.

Toyota Gazoo Racing memasuki musim kesembilan dalam ajang WEC ini dengan line-up pembalap yang sama yang membawa kejayaan tim juara di 2019-2020. Mike Conway, Kamui Kobayashi dan José Maria López akan mengendarai # 7 GR010 Hybrid, sementara Sébastien Buemi, Kazuki Nakajima dan Brendon Hartley akan balapan dengan mobil # 8. Kedua kru telah menyelesaikan tiga hari tes untuk mengenal karakteristik dari mobil tersebut.

Spesifikasi

Toyota GR010 dibekali oleh mesin twin-turbo V6 berkapasitas 3500cc dengan daya 671hp yang menggerakkan roda belakang. Dan karena ini adalah mobil hybrid, daya tambahan juga berasal dari motor generator untuk as roda depan yang memiliki tenaga 268hp.

Interior dari GR010

Dan untuk pertama kalinya sejak dimulainya kompetisi WEC, Toyota Gazoo Racing akan berpartisipasi tanpa motor-generator unit (MGU) belakang. MGU tunggal yang diizinkan terletak di as roda depan mobil. Ini berarti GR010 Hybrid membutuhkan sistem pemulihan energi kinetik dan sistem rem dengan kabel di bagian depan, ditambah motor starter untuk mesin bensin dan rem belakang hidraulik penuh.

Berikut ini adalah spesifikasi lengkap dari sang hypercar hybrid ini.

Tag

Yoan Fernanda

Seorang penggemar Pop Culture, baik Western, Korea, maupun Jepang. Dan seorang Petrolhead, fans berat Subaru #FL4TISJUSTICE