Jangan Sedih, Windows 11 Juga Bisa Diinstal di Raspberry Pi dan Ponsel Lumia 950 XL!

Teknologi 30 Jun 2021

Kamis lalu (24/6), Microsoft secara resmi mengumumkan Windows 11, penerus Windows 10 yang sudah 6 tahun menemani banyak komputer di dunia. Beberapa ada yang senang dengan fitur-fitur menarik seperti Auto HDR pada saat bermain gim, atau dukungan untuk aplikasi Android melalui Amazon Store.

Namun banyak juga yang kecewa karena setelah melihat persyaratan sistem, perangkat yang mereka miliki tidak bisa memenuhi persyaratan tersebut. Dan sekarang, chip TPM atau Trusted Platform Module harganya melambung selepas pengumuman penerus Windows 10 ini.

System requirement yang cukup ketat ini juga tentu beralasan, mengingat banyak fitur baru yang ditanamkan pada Windows 11 kali ini, sehingga dikhawatirkan performa PC tidak maksimal jika menggunakan perangkat yang tidak memenuhi persyaratan tersebut.

Namun, jangan cemas! Beberapa sudah mencoba menginstal build insider dari Windows 11 di perangkat mereka yang, bisa dibilang tidak memenuhi persyaratan yang cukup sulit tersebut. Bahkan, di antaranya mungkin tidak masuk akal, tapi ternyata bisa. Karena di mana ada kemauan, di situ ada jalan.

Windows 11 di Raspberry Pi, Kenapa Tidak?

XDA Developers membagikan beberapa gambar dari seorang Redditor yang dapat menginstal Windows 11 pada Raspberry Pi 4 miliknya. Ia menggunakan varian 4GB, dan mengklaim performanya lebih baik ketimbang Windows 10 di perangkat yang sama.

Cuplikan gambar Windows 11 yang diinstal di Raspberry Pi 4. (Sumber: r/theSPEEDCAT / XDA Developers)

Ia menggunakan versi Windows 11 untuk ARM yang ia unduh, kemudian ia flash ke dalam kartu microSD miliknya, dan menginstalnya layaknya saat menginstalasi Windows seperti biasanya. Dan hasilnya, Windows 11 dapat berjalan dengan baik di komputer mungil yang hanya sebesar kartu kredit tersebut.

Kamu Juga Bisa Menginstal Windows 11 di Ponsel Lumia, Loh!

Tak hanya di Raspberry Pi, XDA Developers juga membagikan pengalaman instalasi Windows 11 di perangkat yang tak biasa. Kali ini, Gustave Monce membagikan pengalamannya menginstal Windows 11 pada ponsel Lumia 950 XL! Ya, kamu tidak salah baca! Sebelumnya, Gustave juga sempat menginstal Windows 10 di ponsel yang sama.

Ia mengunggah video di kanal YouTube miliknya, menunjukkan bagaimana Windows 11 dapat berjalan di ponsel Β yang dirilis Microsoft pada 2015 lalu.

Ponsel ini menggunakan chip Snapdragon 810, dilengkapi RAM 3GB dan penyimpanan 32GB. Dari video yang ia unggah di atas, meskipun secara performa tidak se-ideal yang seharusnya, namun, berbagai fitur dasar Windows 11 dapat berjalan dengan baik pada layar yang tidak seberapa besar itu, termasuk fitur Snap Layout.

Dengan dimulainya distribusi Windows 11 kepada insiders yang sudah mendaftar pada 28 Juni lalu, bukan tidak mungkin Windows 11 dapat menjangkau perangkat yang lebih luas lagi.

Tag

Agung Suhendro

Semper Fidelis, Semper Paratus.